Waspadai Kedatangan Musim Kemarau, Tanda-tanda Sudah Terlihat di Sebagian Wilayah Kota Bandung

- 8 Juni 2020, 06:02 WIB
Ilustrasi memasuki musim kemarau
Ilustrasi memasuki musim kemarau //Pixabay

MANTRA SUKABUMI - Secara ilmiah, Indonesia hanya memiliki 2 musim; yakni kemarau dan penghujan. Sekalipun ada yang menambahkan dengan musim pancaroba, fase dimana masa peralihan antara musim kemarau dan penghujan.

Berlangsungnya musim kemarau di Indonesia bersamaan dengan bertiupnya angin musim timur dan terjadi antara bulan Maret-September. Pada umumnya, musim kemarau di Indonesia kebanyakan berlangsung antara bulan April sampai bulan September.

Sedangka musim hujan di Indonesia terjadi karena bertiupnya angin musim barat dan terjadi antara bulan September dan bulan Maret. Musim hujan di Indonesia berlangsung antara bulan Oktober sampai bulan Febuari.

Baca Juga: PSBB Kota Surabaya Diusulkan Tak Diperpanjang, Tri Rismaharini Khawatirkan Warga Susah Cari Makan

Saat ini sebagian wilayah di Bandung Raya sudah mulai memasuki periode musim kemarau, berdasarkan rilis data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kota Bandung.

Walaupun belum secara keseluruhan, tapi tanda-tanda musim kemarau ini memang sudah terlihat di sebagian Kota Bandung

Artikel ini telah tayang sebelumnya di prfm.pikiran-rakyat.com dengan judul "Sebagian Wilayah Kota Bandung Mulai Memasuki Musim Kemarau"

Baca Juga: Benarkah Anies Baswedan Tengah Coret-coret Lantai Masjid, Simak Faktanya

"Dari data yang kami miliki beberapa wilayah yang sudah memasuki ciri ciri musim kemarau hanya belum merata," kata Prakirawan Cuaca BMKG Kota Bandung, Yan Firdaus saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel pada Minggu, 7 Juni 2020.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x