Jangan Lewatkan, Besok Naskah Asli Teks Proklamasi yang Disimpan Sejak Tahun 1992 Akan Diperlihatkan

- 16 Agustus 2020, 19:45 WIB
Naskah proklamasi
Naskah proklamasi /


MANTRA SUKABUMI - Peringatan perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-75 akan telihat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, baik dari rangkaian acara maupun berbagai perayaan lainnya.

Pasalnya tahun ini negara Indonesia masih dalam pandemi Covid-19, sehingga hal-hal yang mengundang kerumunan masih dilarang hingga kini.

Namun demikian, ada satu hal yang patut kita nantikan pada momen perayaan peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini, karena tahun ini masyarakat bisa melihat naskah asli Teks Proklamasi Kemerdekaan RI.

Naskah asli Teks Proklamasi yang bertulis tangan Sang Proklamator, Ir. Soekarno, akan dihadirkan pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka pada 17 Agustus 2020 besok.

Hal tersebut terlihat setelah Sekretariat Presiden dan Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) melakukan serah terima arsip bersejarah tersebut pada Minggu, 16 Agustus 2020 untuk dapat ditampilkan di mimbar kehormatan saat upacara berlangsung di halaman Istana Merdeka.

Baca Juga: Selain Wisata, Ternyata Potensi Usaha ini Patut Dikembangkan di Desa Pasirbaru Cisolok Sukabumi 

“Hari ini kita saksikan bersama satu lagi perjalanan bangsa Indonesia bahwa ANRI yang telah menyimpan, merawat, dan menyelamatkan arsip negara berupa tulisan tangan Bapak Ir. Soekarno mengenai pernyataan proklamasi pada saat ini diserahkan kepada kami, Sekretariat Presiden, untuk bersama-sama besok kita tampilkan di mimbar kehormatan,” ungkap Deputi Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana Sekretariat Presiden, Rika Kiswardani, di Gedung O, ANRI, Jakarta Selatan pada Minggu 16 Agustus seperti dikutip dari rri.co.id.

Baca Juga: Doa Mohon Agar Ditetapkan Dalam Hidayah dari Alquran, Arab dan Artinya

Setelah dilakukan proses serah terima, naskah asli Teks Proklamasi tersebut selanjutnya akan dibawa dari depot penyimpanan arsip statis ANRI menuju Istana oleh Sekretariat Presiden.

Adapun proses itu dilakukan oleh Direktur Preservasi, Deputi Konservasi Arsip ANRI, Kandar, kepada Kepala Biro Umum, Deputi Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana Sekretariat Presiden, Yudhi Wijayanto, dengan turut disaksikan oleh di antaranya Plt. Kepala ANRI Taufik, Deputi Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana Sekretariat Presiden Rika Kiswardani, dan Plt. Deputi Konservasi Arsip ANRI Multi Siswati.

Halaman:

Editor: Andriana


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x