Resmi Berpasangan, Dedi Mulyadi Beri Nama Prabu untuk Prabowo dan Gibran

- 23 Oktober 2023, 09:48 WIB
Resmi Berpasangan, Dedi Mulyadi Beri Nama Prabu untuk Prabowo dan Gibran
Resmi Berpasangan, Dedi Mulyadi Beri Nama Prabu untuk Prabowo dan Gibran /Mantra Sukabumi /Foto istimewa/via instagram dedi mulyadi @dedimulyadi71

MANTRA SUKABUMI - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto resmi mendeklarasikan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (Bacawapres) mendampinginya di Pemilu 2024.

Terhadap dua nama, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, Dedi Mulyadi memberikan nama khusus.

Pria yang akrab disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM) itu memberikan nama "PRABU" untuk Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Dapat Dukungan Penuh se-Pasuran, Anies Baswedan dan Cak Imin Berkeyakinan Menang di Jawa Timur

Hal itu disampaikan KDM memalui video yang diunggah di instagramnya @@dedimulyadi71, dilihat mantrasukabumi.com, Senin, 23 Oktober 2023.

"Apa nama yang ideal untung menggabungkan dua nama yang berbeda dengan usia yang berbeda, karakter yang berbeda, latar belakang politik yang berbeda, Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka, saya pribadi memberikan nama secara pribadi, pilihan nama saya adalah Prabu, Prabowo Subianto Gibran Rakabuming Raka," kata Dedi Mulyadi.

Dedi Mulyadi berharap, Prabowo dan Gibran bisa menebarkan kebaikan dan jaminan kehidupan bagi masyarakat kecil.

"Semoga kedua nama ini akan menjadi Prabu yang menebarkan kebaikan bagi seluruh rakyat, menyayangi masyarakat kecil, mengangkat derajat pendidikan mereka, memberikan jaminan terhadap kesehatan mereka, memberikan jaminan terhadap kelaikan rumah mereka, memberikan jaminan terhadap upah mereka, memberikan jaminan terhadap masa depan mereka," ungkapnya.

Ia pun mengajak masyarakat membangun Indonesia yang berjaya dengan kekuatan sang Prabu (Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka).

Halaman:

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x