Tidak Gila, Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber, Butuh Uang

- 14 September 2020, 13:50 WIB
pelaku penusukan syehk ali jaber./
pelaku penusukan syehk ali jaber./ /net

MANTRA SUKABUMI - Telah terjadi insiden Penusukan Syekh Ali Jaber yang terjadi pada hari Minggu petang, 13 September 2020, di lapangan Masjid Falahuddin, Jalan Tamin, Sukajawa, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung.

Saksi termasuk kedua orang tua pelaku saat dimintai keterangan menyatakan, jika pelaku mengalami gangguan jiwa. Meskipun demikian, aparat kepolisian dari Reskrim Polresta Bandar Lampung tetap melakukan pengusutan kasus tersebut.

Karena tak percaya begitu saja, Polda mendatangkan seorang dokter spesialis kejiwaan dari Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kurungan Nyawa, Lampung, untuk memeriksa kejiwaan penikam ulama kondang Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ingatkan Tes COVID-19 Antar Daerah Harus Diperkecil

Baca Juga: Innalilahi, Ternyata Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber Diduga Orang Terlatih

Baca Juga: Begini Aturan Lengkap Bagi Restoran Buka Selama Masa PSBB Total Berlangsung

Hasil pemeriksaan dokter tersebut akan menjadi dasar keterangan saksi. Dia mengatakan, dokter spesialis kejiwaan tersebut sedang melakukan observasi dengan melakukan pemeriksaan awal terhadap pelaku.

Sementara itu, sebuah cuitan di media sosial Twitter dengan nama akun @welzaonistia mengungkapkan, jika Alfin Andrian pelaku penusukan tersebut tidak gila alias waras, pasalnya pemilik akun twitter tersebut mengenal Sipelaku, karena ia tinggal di gang yang sama dengannya.

Dalam cuitan yang diretweet oleh akun @Ys7412, pada hari Senin, 14 September 2020, menjelaskan, jika Alfin Sipelaku butuh uang, lantaran istrinya baru saja melahirkan, dan tak mempunyai pekerjaan.**

Editor: Emis Suhendi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x