Siap Distribusikan Vaksin Covid-19, Tapi Hanya 6 Kelompok ini yang Akan Diprioritaskan

- 16 Oktober 2020, 16:01 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19
Ilustrasi vaksin Covid-19 /Pixabay

MANTRA SUKABUMI - Pandemi virus Covid-19 masih melanda dunia, beberapa sektor penting negara mati karena virus Covid-19 ini.

Sehingga negara-negara saling berlomba untuk menciptakan vaksin Covid-19, salah satu negara yang menciptakan virus Covid-19 ini adalah Indonesia.

Hingga kini pemerintah telah menyusun pendistribusian vaksin virus Corona di Indonesia. Pendistribusian ini nantinya terlebih dahulu akan diberikan kepada 6 kelompok prioritas.

Baca Juga: Waktunya Cek Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini Untuk Referensi Makanan Hingga Kecantikan

Baca Juga: ShopeePay Day Digelar 15 Oktober Hadirkan Solusi Belanja Hemat Sambut Shopee 11.11 Big Sale

Selain itu, Pemerintah juga telah mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 99 Tahun 2020 tentang Pengadaan Vaksin dan Pelaksanaan Vaksinasi dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Covid-19.

Dikutip dari laman Setkab pada Jumat 16 Oktober 2020, Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Airlangga Hartarto menyebutkan, akan ada 160 juta penduduk Indonesia yang ditargetkan mendapatkan vaksin corona dengan total kenutuhan 320 juta dosis.

Pemerintah terus melakukan koordinasi agar pembelian vaksin corona dari 3 perusahaan produsen bisa selesai tepat waktu.

Ketiga perusahaan itu telah sepakat menyediakan vaksin untuk Indonesia pada November mendatang. Ketiga produsen itu yakni Cansino, G42/Sinopharm, dan Sinovac.

“Sinovac, kita sudah punya schedule detail pengadaan 143 juta (dosis, red) dan seluruhnya awalnya akan bekerja sama dengan Bio Farma," ujar Airlangga yang juga Menko Perekonomian seperti dikutip mantrasukabumi.com dari RRI pada Jumat, 16 Oktober 2020.

Sementara dengan Sinopharm, tahun 2020 akan ada sekitar 15 juta dosis. Kemudian dengan CanSino menjanjikan sekitar 100 ribu dosis di akhir Desember dan tahun depan sebesar 15 juta dosis.

Saat ini, Menteri Kesehatan dan Menteri BUMN juga sedang melakukan negosiasi final dengan AstraZeneca untuk pengadaan 100 juta dosis vaksin.

Baca Juga: 4 Bahan Alami yang Ampuh Mengobati Radang Amandel

Berikut daftar 6 lelompok sasaran penerima vaksin virus corona di Indonesia:

1. Tenaga medis, TNI/Polri, aparat hukum, dan pelayanan publik sebanyak 3.4 juta orang.

2. Tokoh agama/masyarakat, perangkat daerah (kecamatan, desa, RT/RW) sebanyak 5.6 juta orang.

3. Seluruh tokoh/tenaga pendidik mulai dari PAUD, TK, SD, SMP, SMA, sampai sederajat perguruan tinggi, sebanyak 4.3 juta orang.

4. Aparatur pemerintah (pusat, daerah, dan legislatif) sebanyak 2.3 juta penerima vaksin.

5. Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan sebanyak 86 juta orang.

6. Masyarakat usia 19 hingga 59 tahun, sebesar 57 juta orang.**

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah