Menaker Ida Fauziyah Serahkan Bantuan Paket Medical Check Up kepada Pekerja Pabrik

- 8 November 2020, 13:00 WIB
Menaker Ida Fauziyah turun langsung untuk menyosialisasikan senam pekerja sehat kepada pekerja perempuan pabrik rokok di PT Ittihad Rahmat Utama, Mojokerto, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (07/11/2020).*
Menaker Ida Fauziyah turun langsung untuk menyosialisasikan senam pekerja sehat kepada pekerja perempuan pabrik rokok di PT Ittihad Rahmat Utama, Mojokerto, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (07/11/2020).* /Dok. Kemenaker

MANTRA SUKABUMI – Menaker, Ida Fauziyah, serahkan bantuan berupa 300 paket medical check up kepada pekerja pabrik rokok PT Ittihad Rahmat Utama, Mojokerto, Jawa Timur.

Ida Fauziyah juga menyosialisasikan senam pekerja sehat kepada pekerja perempuan pabrik yang merupakan bagian dari Gerakan Pekerja Sehat (GPS) di tempat kerja, hari Sabtu,07 November 2020.

Menaker juga jelaskan bahwa GPS merupakan implementasi K3 bidang kesehatan kerja dalam membudayakan hidup sehat di tempat kerja dengan fokus kegiatan antara lain promosi Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di tempat kerja.

Baca Juga: Kemnaker Sebut, Perangkat Desa Dan Pekerja Borongan Bisa Terima Bantuan BSU Asalkan

Baca Juga: Fakta Unik Kamala Harris, Warga Kulit Hitam Pertama jadi Wakil Presiden AS

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

"Saya mendorong pekerja sehat itu dilakukan oleh teman-teman, mudah-mudahan kebiasaan untuk menjadi pekerja yang sehat itu tidak hanya di kondisi pandemi covid-19 ini” kata Menaker Ida Fauziah, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari kemnaker.go.id.

Menurut Menaker Ida, hal ini dilakukan untuk mendukung upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di tempat kerja dan kediaman para pekerja.

Kegiatan ini diharapkan juga dapat mewujudkan budaya hidup sehat, serta tempat kerja yang aman, produktif, dan beradaptasi dengan kondisi kebiasaan baru.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: Kemnaker.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x