Contoh Soal Pretest PPG 2022 Pedagogik untuk Program Guru SD Lengkap Kunci Jawaban Terbaru

- 14 Februari 2022, 06:10 WIB
Kumpulan contoh soal Pretest Pendidikan Profesi Guru atau PPG 2022 Pedagogik untuk program guru SD dilengkapi kunci jawaban
Kumpulan contoh soal Pretest Pendidikan Profesi Guru atau PPG 2022 Pedagogik untuk program guru SD dilengkapi kunci jawaban //instagram.com/@ppgkemendikbud

 

MANTRA SUKABUMI - Simak inilah contoh soal Pretest Pendidikan Profesi Guru atau PPG 2022.

PPG merupakan pendidikan tinggi yang perlu dilakukan oleh para guru setelah program pendidikan sarjana.

Sebagaimana diketahui, PPG yaitu program sarjana atau sarjana terapan untuk mendapatkan sertifikat pendidik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar atau pendidikan menengah.

Baca Juga: Soal UTS PTS Semester 2 Pelajaran PAI Kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 dengan Soal Pilihan Ganda dan Jawabannya

Tujuan dari PPG yaitu mempersiapkan peserta didik dengan persyaratan keahlian khusus dalam menjadi guru.

Selain itu, PPG juga bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan dan kompetensi guru dalam mengajar.

Dengan mengikuti PPG, guru yang belum berstatus sebagai PNS akan berpeluang lebih besar agar bisa lolos seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Maka tak heran jika lulusan pendidikan tinggi yang mencari contoh soal pretest yang akan keluar saat ujian PPG 2022.

Kumpulan contoh soal ini bisa anda gunakan sebagai bahan belajar sebelum melakukan ujian Pretest PPG 2022 pedagogik untuk program guru SD.

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG 2022, Soal Pedagogik PPG SD Lengkap dengan Kunci Jawaban

Dilansir mantrasukabumi.com dari Buku Pintar Materi dan Soal PLPG Sertifikat Guru yang disusun oleh Nurma Nanik M.PDI dan Mohhamad Jauhar S.Pd, berikut kunci jawaban soal Pretest PPG 2022 untuk guru kelas SD.

1. Bahasa Indonesia Baku adalah bahasa Indonesia yang mengikuti kaidah atau pola bahasa Indonesia yang sedang berlaku.
Penggunaan huruf miring pada kalimat di atas digunakan untuk....

a. Menulis judul buku
b. Menjelaskan atau mengkhususkan huruf, bagian kata, atau kelompok kata
c. Menuliskan kata nama-nama ilmiah
d. Menuliskan nama majalah

Jawaban: b

2. Teman-teman, pernah punya pengalaman seperti Fikri, nggak? Sewaktu dia bermain di sungai bersama teman-temannya, dia mnginjak batu sungai yang licin. Akibatnya dia terpeleset dan byuurrr... jatuh deh ke sungai. Waah... asyik, ya, bermain di sungai. Eh, teman-teman tahu nggak, mengapa batu di sungai halus dan licin sedangkan batu-batu di darat banyak yang kasar? Begini penjelasannya, simak ya....
Dalam bacaan di atas menggunakan ragam bahasa....

a. Resmi
b. Baku
c. Tidak baku
d. Daerah

Jawaban: c

3. Masyarakat Indonesia terdiri dari berbagai suku dengan bahasa yang berbeda-beda, maka akan sulit berkomunikai kecuali ada satu bahasa pokok yang digunakan. Maka dari itu digunakanlah Bahasa Indonesia. Hal ini Bahasa Indonesia memiliki kedudukan dan fungsi....

a. Sebagai lambang kebanggaan kebangsaan
b. Sebagai alat pemersatu bangsa
c. Sebagai alat perhubungan
d. Sebagai lambang identitas nasional

Jawaban: c

Baca Juga: Selamat Hari Valentine Buat Kamu yang Punya Ayang! Berikut Pilihan Twibbon Cantik yang Bisa Kamu Download

4. Menyimak sebagai sebuah keterampilan berbahasa , Karena .........

a. Menyimak sambil melakukan aktivitas lain tidak mampu menanggapi secara tepat
b. Menyimak sambil melakukan aktifitas lain mampu menanggapi secara tepat
c.Membaca sambil menyimak mampu menangkap pembicaraan secara benar
d. Menyimak sambil menyanyi , ternyata dapat menanggapi secara tepat

Jawaban: b

5. Penggunaan huruf kapital di bawah ini yang benar adalah....

a. “kapan bapak berangkat?” tanya dirman
b. Presiden jokowi berkunjung ke blora.
c. Dari Ave Maria ke Jalan Lain ke Roma
d. teluk bone sungguh indah dan mengagumkan.

Jawaban: c

6. Peggunaan tanda baca yamg benar dibawah ini adalah ............

a. Kita sekarang memerlukan meja. kursi. dan lemari.
b. Kita, sekarang memerlukan meja, kursi, dan lemari !
c. Kita sekarang memerlukan meja, kursi dan lemari.
d. Kita sekarang memerlukan meja kursi dan lemari ?

Jawaban: c

7. Untuk menunjang kegiatan pembelajaran dan segala hal dalam konteks pendidikan digunakanlah Bahasa Indonesia. Hal tersebut merupakan fungsi Bahasa Indonesia sebagai....

a. Alat perhubungan tingkat nasional
b. Alat pengembangan kebudayaan dan IPTEK nasional
c. Bahasa yang digunakan dalam peristiwa kenegaraan
d. Bahasa pengantar di lembaga pendidikan

Jawaban: d

8. Dalam pembelajaran membaca permulaan, ada beberapa metode yang dapat digunakan kecuali ...

a. Metode Kupas rangkai suku kata
b. Metode kata lembaga
c. Metode SAS
d. Metode Cerita

Jawaban: d

Baca Juga: ESSAY Soal UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 1 SD MI Pilihan Ganda A B C Semester 2

9. Berikut diberikan studi kasus :
Mula – mula diberikan kalimat secara keseluruhan. Kalimat itu diuraikan atas kata – kata yang mendukungnya. Dari kata – kata itu kita ceraikan atas suku – suku katanya dan akhirnya atas huruf – hurufnya. Kemudian huruf – huruf itu kita sintetiskan kembali menjadi suku kata, suku kata menjadi kata dan kata menjadi kalimat. Berdasarkan studi kasus metode membaca permulaan yang tepat digunakan adalah...

a. Metode Alfabet
b. Metode Suku Kata
c. Metode SAS
d. Metode Cerita

Jawaban: b

10. Memilihberbagai metode menulis permulaan

1). Menulis permulaan

2). Merangkaikan huruf lepas menjadi suku kata

3). Merangkaikan suku kata menjadi kata

4). Menyusun kata menjadi kalimat
Tahapan diatas adalah teknik menulis permulaan dengan metode...

a. Metode Eja
b. Metode Kata Lembaga
c. Metode SAS
d. Metode Global

Jawaban: c

Demikian itulah contoh soal PPG 2022 yang akan muncul saat ujian tes. Semoga bermanfaat dan bisa dijadikan bahan belajar di rumah.

Disclaimer:

1. Setiap soal telah disesuaikan dengan beberapa soal PPG tahun lalu.

2. Soal tidak menjamin akan muncul di pretes PPG 2022

3. Kunci jawaban tidak menjamin mutlak kebenarannya.***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah