Pemegang KKS Bisa Dapat Bansos PKH dan BPNT 2023, Begini Caranya agar Bansos Cair dan Ditransfer

- 10 Januari 2023, 14:50 WIB
Pemegang KKS Bisa Dapat Bansos PKH dan BPNT 2023, Begini Caranya agar Bansos Cair dan Ditransfer
Pemegang KKS Bisa Dapat Bansos PKH dan BPNT 2023, Begini Caranya agar Bansos Cair dan Ditransfer /Instagram.com/@kemensosri

 

MANTRA SUKABUMI - Pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bisa dapat bansos PKH dan BPNT 2023, cek caranya agar dana bisa cair dan langsung ditransfer ke rekening.

Diketahui penyaluran sejumlah bansos seperti PKH dan BNPT 2023 kepada masyarakat penerima manfaat sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Bagi keluarga yang memiliki kartu KKS bisa memanfaatkan kartu tersebut untuk mendapatkan bansos di 2023.

Baca Juga: LENGKAP Cara Cek Daftar Penerima Bansos 2023, Cukup Gunakan HP dan KTP

Yang mana masyarakat pengguna kartu KKS ini berhak mendapatkan beberapa skema bansos yang disalurkan oleh pemerintah, di antaranya PKH dan BPNT 2023 atau Kartu Sembako.

Akan tetapi, bansos KKS ini hanya bisa dimiliki oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) atau warga kurang mampu yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian sosial.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari laman resmi Kemensos pada Selasa, 11 Januari 2023, kelompok masyarakat yang berhak memegang kartu KKS diantaranya;

- masyarakat miskin atau rentan miskin, - penyandang disabilitas dan lanjut usia (lansia) yang masuk golongan kurang mampu.
- penyandang disabilitas yang tinggal di dalam panti atau Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS).

Adapun bansos PKH dan BPNT tersebut merupakan dua skema bansos dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang diprediksi akan cair kembali pada Januari, Februari, dan Maret 2023.

Halaman:

Editor: Andi syahidan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x