Bisa Jadi Bahan Alternatif, 4 Buah Tinggi Likopen Ini Dipercaya Dapat Cegah Penyakit Stroke

- 18 Desember 2020, 13:50 WIB
Ilustrasi orang terkena stroke.
Ilustrasi orang terkena stroke. /Pexels/Andrea Piacquadio

MANTRA SUKABUMI - Bisa menjadi bahan alternatif alami, empat buah yang kaya akan likopen berikut ini dipercaya ampuh cegah atasi risiko terkenanya penyakit stroke.

Artinya, buah yang kaya akan likopen ini dapat Anda tambahkan dalam menu makanan Anda setiap hari sebagai bentuk upaya mencegah risiko terjadinya penyakit stroke sedari dini.

Likopen adalah nutrisi yang ada pada tumbuhan dan termasuk kedalam keluarga karotenoid, dan likopen juga merupakan salah satu jenis antioksidan yang menghasilkan warna pada buah.

Baca Juga: Pertajam Skill, Maksimalkan Hasil: ShopeePay Bagikan Kiat Cerdas Skill Fotografi Agar Makin Cuan

Baca Juga: Mengejutkan, Dewi Tanjung Akui Siap Jadi Penjamin Habib Rizieq dengan Syarat berikut

Antoksidan tersebut tak hanya sebagai penghasil warna pada buah saja, melainkan juga mampu menangkal radikal bebas dan efektif untuk mencegah penyakit stroke.

Dilansir mantrasukabumi.com dari Eat This Not That pada Jumat, 18 Desember 2020, berikut buah yang tinggi akan kandungan likopen dan dapat cegah penyakit stroke, yakni:

1. Tomat Kering

Satu cangkir tomat kering mengandung nutrisi sebanyak 45,9 mg dan antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan.

Untuk memenuhi kebutuhan antioksidan sertiap harinya, tidak ada takaran atau jumlah khusus

Itu karena kita tidak tahu, seberapa besar kebutuhan antioksidan untuk mengkal radikal bebas dalam tubuh.

Setiap orang memiliki kebutuhan antioksidan yang berbeda-beda, dan dapat dilihat dari kebiasaan dan gaya hidupnya.

Baca Juga: Cukup Pakai NIK, Berikut Ini Cara Cek dan Syarat Pendaftaran BLT BPUM Rp2,4 Juta untuk UMKM

Semakin buruk pola hidupnya, maka sangat dianjurkan untuk mengonsumsi buah yang kaya akan antioksidan dengan jumlah yang banyak. Namun dalam takaran yang wajar.

Sehingga mampu melindungi tubuh dari berbagai penyakit, salah satunya dapat mencegah penyakit stroke.

2. Jambu Biji

Jambu biji yang memiliki warna merah, sangatlah menggiurkan. Di dalamnya kaya likopen yang baik untuk kesehatan.

Antioksidan ini mampu melindungi tubuh dan mencegah stroke yang bisa terjadi kapan saja.

Jangan anggap remeh manfaat makan buah. Sarapan, makan siang, maupun makan malam bisa diselingi makan buah.

Fungsinya untuk menutrisi tubuh agar sehat dengan manfaat antioksidan sebanyak mungkin.

Baca Juga: Berikut Ini 4 Deretan Makanan Kaya Akan Magnesium, Wajib Anda Konsumsi untuk Cegah Penyakit Stroke

3. Jambu Bali

Jambu bali memiliki warna merah muda yang cantik pada danging buahnya. Dan kaya likopen tentunya.

Antioksidan yang terserap dalam tubuh setelah makan buah ini sangat bermanfaat untuk kesehatan. Salah satunya mampu mencegah stroke.

Dengan menerapkan pola makan sehat seperti makan buah secara rutin, tujuan hidup sehat dan terhindar dari berbagai penyakit akan tercapai.

4. Semangka

Menurut penelitian American Journal of Hypertension, menunjukkan bahwa makan buah semangka mampu menurunkan tekanan darah.

Dengan mengatur tekanan darah, maka akan mudah mencegah stroke pada tubuh.

Baca Juga: Link Live Streaming Ikatan Cinta Malam Ini, Apakah Hak Asuh Reyna Berhasil Didapatkan oleh Aldebaran

Anda bisa melihat pigmen likopen dan banyaknya antioksidan di dalamnya, dengan melihat warna merah semangka.

Selain itu kandungan air dan serat di dalamnya juga berguna untuk melancarkan pencernaan.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Eat This Not That


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah