Waspada, Menahan Kencing dan Makan Garam Serta Gula Dapat Picu Penyakit Ginjal, Ini Alasannya

- 19 Juli 2021, 05:59 WIB
Ilustrasi, Waspada, Kebiasaan ini Ternyata Jadi Penyebab Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Garam dan Gula
Ilustrasi, Waspada, Kebiasaan ini Ternyata Jadi Penyebab Penyakit Ginjal, Salah Satunya Konsumsi Garam dan Gula /Literasi News/

MANTRA SUKABUMI - Akhir-akhir ini masyarakat perlu waspada terkait kebiasaan dan jenis makanan yang dikonsumsi.

Ternyata banyak kebiasaan sederhana dan tidak kita sadari malah menimbulkan berbagai penyakit, salah satunya penyakit ginjal.

Ginjal merupakan salah satu organ yang penting dalam tubuh manusia. Saat Ginjal tidak berfungsi dengan baik, maka berbagai penyakit akan muncul sebab terjadi penurunan fungsi ginjal yang akhirnya akan menyebabkan komplikasi.

Baca Juga: Bupati dan Wakil Bupati Lumajang Serahkan Gaji dan Tunjangan untuk Beli Beras Warga Terdampak PPKM

Baca Juga: Cek Penerima Bansos Tunai BST DKI Jakarta yang Cair Hari Ini di corona.jakarta.go.id, Cukup Siapkan KK

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa kebiasaan sehari-hari yang tidak diduga ternyata dapat menyebabkan kerusakan pada ginjal yang salah satunya terlalu banyak mengkonsumsi garam dan gula.

1. Malas Minum Air Putih

Rutin minum air putih bisa membantu ginjal menghasilkan air seni, sehingga berbagai toksin dan racun dalam tubuh bisa hilang.

Namun kebiasaan minum air putih yang tidak teratur bisa menyebabkan kerusakan pada ginjal bahkan menyebabkan batu ginjal.

2. Sering Menahan Kencing

Menahan kencing ternyata bisa merusak ginjal. Hal itu karena air urine yang tidak segera dibuang akan menumpuk dan bakteri yang ada didalamnya bermultiplikasi dengan sangat cepat.

Hanya saja kebiasaan buruk ini masih sering dilakukan oelh sebagian masyarakat.

Baca Juga: 5 Keistimewaan dan Keutamaan Puasa Arafah, Salah Satunya Tebus Dosa 2 Tahun Hingga Surga Arrayyan

3. Terlalu Banyak Konsumsi Garam dan Gula

Jika kita terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung banyak gula dan garam, maka organ tubuh harus bekerja lebih keras agar dapat menyingkirkan kelebihan natrium pada tubuh.

Dari situlah kemudian bisa mengakibatkan berkurangya fungsi ginjal.

4. Kurang Tidur

Istirahat yang baik dan teratur ternyata sangat penting untuk kesehatan ginjal.

Siklus tidur dan bangun tidur dapat mengatur serta mengkoordinasikan fungsi ginjal. Jaringan pada organ tubuh ini diperbarui ketika kita sedang tidur.***

Editor: Andriana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x