Ada Orang Meninggal Masuk Surga Gara-gara Suruh Tetangga Berbohong, Gus Baha: Ini Mahsyur

6 Desember 2021, 09:25 WIB
Gus Baha ungkap 5 kelompok calon penduduk surga. /Tangkapan layar/kajian.gusbaha/instagram.com

MANTRA SUKABUMI - Gus Baha ungkap ada orang meninggal masuk surga gara-gara suruh tetangga berbohong.

Gus Baha menjelaskan jika cerita tentang orang meninggal masuk surga gara-gara suruh tetangga berbohong itu mahsyur.

Dimana Gus Baha mengatakan jika ini bukanlah sebuah kebohongan semata tapi memang nyata.

Baca Juga: Apakah dengan Berdoa Seseorang Bisa Menjadi Musyrik? Gus Baha: Jangan Katakan ini

Bahkan Gus Baha menyembutkan jika orang yang meninggal ini bukanlah ahli ibadah atau rajin beramal sholeh.

Bukan hanya itu saja Gus Baha mengungkapkan jika orang yang meninggal bisa masuk surga ini adalah orang biasa saja.

Selain itu, Gus Baha juga menyarankan kita boleh meniru cara orang ini masuk surga meski tidak beramal sholeh selama hidupnya.

Meskipun berbohong adalah perbuatan yang tidak baik, namun jika tahu caranya bisa jadi pondasi untuk masuk surga.

Seperti dilansir mantrasukabumi.com dari kanal Youtube Santri Gayeng yang diunggah pada 5 Desember 2021.

Gus Baha pertama-tama menjelaskan malaikat itu baik ada orang meninggal tapi dia tidak pernah beramal sholeh.

Namun, orang ini malah malah mengupah tetangganya untuk berbohong saat sebelum akan meninggal.

"Mahsyur bahwa malaikat itu baik ada orang akan mati namun dia tidak pernah beramal sholeh," ucap Gus Baha.

"Dia mengupah tetangganya dua atau empat orang," ujar Gus Baha

"Kalian saya beri upah nanti kalau saya mati katakanlah bahwa saya ini orang baik." Katanya.

Baca Juga: Gus Baha Ungkap Asal Usul Wayang Kulit hingga Sebut Para Wali Sempat Berdebat karena Hal Itu

Namun, bukan dicatat sebagai pembohong tapi malaikat menilai orang yang mengupah tetangganya untuk berbohong itu sebagai orang baik.

"Nah, begitu itu dinilai sama malaikat sebagai orang baik. Padahal itu adalah orderan," tutur Gus Baha.

Kemudian Gus Baha menjelaskan bahwa malaikat tidak bisa berburuk sangka, dimana berbeda dengan kita.

"Sebab, malaikat itu tidak bisa berburuk sangka, tak seperti kamu!,"

Cerita tentang orang meninggal masuk surga gara-gara suruh tetangga berbohong ini mahsyur.

Karena Allah adalah maha baik. Adapun alasan orang yang akan meninggal tersebut membayar tetangga untuk berbohong adalah agar bersaksi bahwa dia orang baik.

"Mahsyur karena Allah itu maha baik maka ada seseorang yang akan meninggal, bayar tetangganya untuk bersaksi bahwa dia orang baik," ucap Gus Baha.

Meskipun sempat ditolak karena ini adalah perbuatan berbohong, namun karena dibayar tetangganya jadi mau.

"Lha itu tetangganya enggan bersaksi tapi setelah dibayar jadi mau. Dia pun masuk surga padahal berbohong," kata Gus Baha.

Adapun alasan yang buat orang meninggal tersebut meninggal karena mengimani apa yang disampaikan nabi meskipun dengan cara membayar orang.

"Kenapa? Karena dia mengimani apa yang disampaikan nabi meski dengan cara membayar orang,"

Baca Juga: Cara Paling Mudah Hancurkan Setan Menurut Gus Baha: Dijamin Setan akan Tersiksa

Dimana Gus Baha menyampaikan jika nabi pernah menyampaikan jika ada orang meninggal dan disaksikan oleh tetangganya yang baik maka orang tersebut juga termasuk baik.

"Kata nabi jika ada orang yang meninggal dan disaksikan oleh tetangganya baik, maka dia baik,"

Kemudian Gus Baha mengatakan jika ini bisa kita tiru dan beliau akan mengajarkannya.

"Maka ini bisa kalian tiru, saya ajari. Hha,"

"Jadi, saya ajari jika kamu akan mati maka bayarlah tetangga (untuk bersaksi). Bukan nilai bayarannya, tapi nilai keimanannya bahwa orang mati yang disaksikan oleh tetangganya yang baik maka bisa masuk surga," pungkas Gus Baha.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler