Apa yang Terjadi, Ketika Abu Bakar RA Dicaci Maki Rasulullah SAW Malah Tersenyum

- 14 Maret 2021, 13:24 WIB
Ilustrasi umat muslim berselawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Ilustrasi umat muslim berselawat kepada Nabi Muhammad SAW. /PIXABAY/mohamed_hassan/

MANTRA SUKABUMI - Keinginan Abu Bakar radhiallahu’anhu terhadap Rasulullah SAW, ketika ia sedang dicaci maki ialah Rasulullah membela-Nya.

Namun keinginan Abu Bakar radhiallahu’anhu ini tidak di respon oleh Rasulullah SAW, Rasulullah malah tersenyum melihatnya.

Ketika Abu Bakar radhiallahu’anhu dicaci maki dihadapan Rasulullah SAW, oleh seorang lelaki, Rasulullah SAW malah tersenyum dan meninggalkan-Nya.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Marzuki Alie: Kader Demokrat Tak Sadar Bahwa AD ART 2020 Sumbat Demokrasi dan Injak Hak Asasi Kader

Dikutip mantrasukabumi.com dari hadits riwayat Imam Ahmad bin Hanbal, dalam musnad, dan al-Imam Ahmad bin Mu’assasah dalam al-Risalah, juz 15, halaman. 390.

Diceritakan sebuah riwayat tentang keadaan sahabat Abu Bakar radhiallahu’anhu saat ia sedang dicari maki oleh seorang lelaki.

Berikut kutipan hadits Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad bin Hanbal.

حدثنا يحيى عن ابن عجلان قال حدثنا سعيد بن أبي سعيد عن أبي هريرة: أن رجلا شتم أبا بكر والنبي صلى الله عليه وسلم جالس، فجعل النبي صلى الله عليه وسلم يعجب ويتبسم، فلما أكثر رد عليه بعض قوله، فغضب النبي صلى الله عليه وسلم وقام، فلحقه أبو بكر،

فقال: يا رسول الله، كان يشتمني وأنت جالس، فلما رددت عليه بعض قوله غضبت وقمت. قال: (إنه كان معك ملك يرد عنك، فلما رددت عليه بعض قوله، وقع الشيطان، فلم أكن لأقعد مع الشيطان).

ثم قال: (يا أبا بكر، ثلاث كلهن حق: ما من عبد ظلم بمظلمة فيغضي عنها لله عز وجل، إلا أعز الله بها نصره، وما فتح رجل باب عطية يريد بها صلة، إلا زاده الله بها كثرة، وما فتح رجل باب مسألة يريد بها كثرة، إلا زاده الله عز وجل بها قلة).

Baca Juga: Tanggapi Cuitan Ruhut Sitompul, Jansen Sitindaon: Akhirnya Jendral Ngopi-ngopi di Sibolangit

Artinya: Yahya menceritakan kepada kami dari Ibnu ‘Ajlan, Sa’id bin Abi Sa’id, telah menceritakan kepada kami dari Abu Hurairah, (dikatakan bahwa):

Sesungguhnya ada seorang lelaki mencela Abu Bakar radhiallahu’anhu, sedangkan Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam dalam keadaan duduk.
Kejadian itu membuat Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam heran dan tersenyum.

Kemudian, ketika Abu Bakar mulai menanggapi dengan bantahan, terhadap celaan lelaki tersebut, Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam marah dan berdiri pergi.

Abu Bakar radhiallahu’anhu pun menyusul Nabi Muhammad SAW, lalu berkata:

“Wahai Rasulullah SAW, orang itu mencelaku, engkau hanya duduk dan diam. Ketika aku membantah sebagian perkataannya, engkau berdiri dan pergi dalam keadaan marah.”

Baca Juga: Marzuki Alie: Lepaskan Demokrat dari Klan Cikeas, Kejahatan Demokrasi Dilakukan Secara Sistemik

Baca Juga: Banyak Politikus Demokrat Cari Dirinya, Moeldoko Malah Unggah Video Sedang Dorong Gerobak Sayur

Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam menjawab: “Sesungguhnya ada malaikat bersama-Mu yang akan membantahnya untukmu.

Ketika engkau mulai membantah sebagian perkataannya, setan datang. Dan aku tidak akan pernah mau, duduk bersama setan.”

Kemudian Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersabda: “Wahai Abu Bakar, ada 3 hal yang menjadi hak seorang hamba:

1) Tidaklah seorang hamba yang terzalimi dengan kezaliman, kemudian ia berpasrah diri kepada Allah ‘Azza wa Jalla, kecuali Allah pasti memenangkannya dengan pertolongan-Nya.

2) Tidaklah seseorang yang membuka pintu kedermawanan yang ia harapkan dapat menjadi penyambung silaturahim, kecuali Allah pasti tambahkan harta yang banyak atasnya.

Baca Juga: Ruhut Sitompul Yakin Ketum PD Hasil KLB Sibolangit Moeldoko Disyahkan Menkumham

3) Tidaklah seseorang yang membuka pintu permintaan yang dia harapkan untuk mendapatkan harta yang banyak, kecuali Allah ‘Azza wa Jalla pasti tambahkan kekurangan kepadanya.

Dari hadits Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam ini kita dapat belajar untuk selalu sabar dan berpasrah diri kepada Allah Subhanahu wata’ala, karena yakin akan pertolongan-Nya.***

 

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah