Inilah Doa Nabi Musa AS Saat Membelah Laut Merah

- 24 Maret 2021, 15:20 WIB
Ilustrasi Doa
Ilustrasi Doa /Pixabay/mohamed Hassan


MANTRA SUKABUMI - Nabi Musa AS adalah salah seorang Nabi yang termasuk kelompok Rasul 'Ulul 'Azmi, yaitu para Nabi yang memiliki keutamaan karena sebab kesabaran mereka.

Nabi Musa AS diutus oleh Allah SWT untuk kaum Bani Israil, yaitu kaum dari keturunan Nabi Ya'kub yang memiliki 12 kabilah atau suku, kaum yang diselamatkan oleh Nabi Musa AS, dari perbudakan Fir'aun.

Ketika Nabi Musa AS membawa semua suku Bani Israil ketepi laut merah, dari kejaran Fir'aun dan tentaraNya, Nabi Musa AS berdoa kepada Allah SWT memohon pertolongan.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Permintaan Habib Rizieq Dikabulkan, Fahri Hamzah: Kita Punya Harapan di Tangan Hakim Mulya sebagai Wakil Tuhan

Dikutip mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, diriwayatkan dalam sebuah hadits Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam dari sahabat Abdullah bin Mas'ud Radhiallahu’anhu

Saat Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam mengajarkanNya sebuah doa yang dahulu Nabi Musa AS berdoa kepada Allah SWT dengan doa tersebut, ketika membelah lautan.

Berikut kutipan hadits Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam tersebut diatas, dari kitab Nashoihul Ibad halaman 9 karya Syekh Muhammad Nawawi Bin Umar Al-jawi Rahimahullah.

عن عبدالله بن مسعود رضي الله عنه قال قال رسول الله صلى الله عليه وسلم (آلا أعلمكم الكلمات التي تكلم موسى عليه السلام حين جاوز البحر مع بني إسرائيل؟ قلنا بلى يارسول الله، قال قولوا " أللهم لك الحمد وإليك المشتكى وأنت المستعان ولا حول ولا قوة الا بالله العلي العظيم" نصائح العباد. ٩

Artinya, Diriwayatkan dari Abdullah bin Mas'ud Radhiallahu’anhu, beliau berkata, bersabda Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam: Apakah kalian semua mau aku ajarkan kalimat doa, yang berdoa Nabi Musa AS dengan kalimat doa tersebut?

Para sahabat berkata, sungguh kami mau ya Rasulullah, beliau Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda: ucapkan oleh kalian semua,

أللهم لك الحمد وإليك المشتكى وأنت المستعان ولا حول ولا قوة الا بالله العلي العظيم

Baca Juga: Geram dengan Sikap Hakim Berubah Keputusan Sidang HRS, Ferdinand: Lebih Baik Sejak Awal Offline Tak Masalah

Baca Juga: Meski Dikudeta KLB Moeldoko, Elektabilitas AHY Malah Semakin Naik

"ya Allah hanya milikMu semua pujian, dan hanya kepadaMu kami mengadukan kesusahan, dan hanya Engkaulah yang dapat menolong kami, tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah yang maha tinggi lagi maha agung"

Syekh Aghmas Rahimahullah berkata, telah datang seseorang dalam mimpiku, ia berkata: wahai Sulaiman tambahkan kalimat doa tersebut dengan kalimat berikut.

ونستعينك على فساد فينا ونسألك صلاح أمرنا كله

Artinya, "dan kami memohon pertolonganMu atas kerusakan yang terjadi dalam hidup kami, dan kami memohon kepadaMu kebaikan dari semua urusan kami".

Semoga kita semua dapat memetik pelajaran dari uraian di atas, serta mengamalkan doa Nabi Musa AS tersebut setiap usai melaksanakan sholat, Insya Allah.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah