Contoh Naskah Khutbah Jumat dengan Tema 3 Hikmah Setelah Ramadhan

- 26 Mei 2021, 16:11 WIB
Ilustrasi khutbah Jumat. Contoh Naskah Khutbah Jumat dengan Tema 3 Hikmah Setelah Ramadhan.
Ilustrasi khutbah Jumat. Contoh Naskah Khutbah Jumat dengan Tema 3 Hikmah Setelah Ramadhan. /*/Pixabay/sharonang

Maka kita harus benar-benar mengingat, ketika Allah SubhanahuWaTa’alamemberikan kelebihan harta kepada kita, disana ada hak-hak fakir-miskin yang harus kita tunaikan. Sehingga kita bisa menjadi pribadi yang tidak sekedar berpredikat sholeh spiritual tetapi juga sholeh secara sosial.

Hal ketiga adalah kita diajak untuk bersyukur dengan situasi saat ini yang tengah kita rasakan bersama. Di masa pandemi tahun kedua ini, kita diberikan keleluasaan untuk melaksanakan ibadah selama bulan ramadan, walaupun itu tetap dijalankan dengan menerapkan protokoler kesehatan, setidaknya kita bisa secara maksimal melangsungkan ibadah di masjid-masjid dan mushala.

Melaksanakan shalat fardhu berjamaah, sholat tarawih bersama, juga beberapa ibadah lain yang dapat kita lakukan di bulan ramadan.

Situasi saat ini tentu sangat jauh berbeda jika kita bandingkan dengan situasi setahun yang lalu, karena wabah covid 19 yang semakin tak terkendali, akhirnya pemerintah terpaksa mengeluarkan larangan untuk beribadah di masjid ataupun musholla, saat ini tidak demikian.

Namun bukan berarti kita sudah terbebas sebebas-bebasnya tanpa memperhatikan protoler kesehatan yang ada.

Baca Juga: Dua Rakaat Tapi 4 Kali Baca Al Fatihah, Begini Niat dan Tata Cara Sholat Gerhana Bulan yang Tepat

Rasa syukur juga patut senantiasa kita ucapkan. Di negeri kita tercinta Indonesia ini, kita bebas untuk menjelankan ritual peribadatan di dalam ramadan.

Ketika kita menengok saudara-saurada muslim kita di Palestina, mereka dibatasi, bahkan dipukul dan dipaksa tidak boleh beribadah walaupun di masjid mereka sendiri, yaitu di Masjidil Aqsha. Kita doakan agar suadara-saudara kita yang berada di Palestina, segera mendapatkan kebebasan sebagaimana kita muslim yang ada di Indonesia.

Dari sana kita dapat belajar bahwa kedamaian sebuah negara merupakan hal pokok yang harus kita jaga. Karena adanya kedamaian ini kita dapat merasakan keamanan dan kenyamanan. Aman saat kita bekerja, nyaman saat anak-anak kita belajar, aman dan nyaman saat kita melaksanakan ibadah.

اللهُمَّ أَعِزَّ اْلإِسْلاَمَ وَاْلمُسْلِمِيْنَ وَأَذِلَّ الشِّرْكَ وَاْلمُشْرِكِيْنَ وَانْصُرْ عِبَادَكَ اْلمُوَحِّدِيَّةَ وَانْصُرْ مَنْ نَصَرَ الدِّيْنَ وَاخْذُلْ مَنْ خَذَلَ اْلمُسْلِمِيْنَ وَ دَمِّرْ أَعْدَاءَ الدِّيْنِ وَاعْلِ كَلِمَاتِكَ إِلَى يَوْمَ الدِّيْنِ

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah