Tata Cara Sembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam, Jelang Idul Adha 2021

- 7 Juli 2021, 11:52 WIB
Tata Cara Sembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam, Jelang Idul Adha 2021
Tata Cara Sembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam, Jelang Idul Adha 2021 /Maria Nofianti/Pixabay/fsHH

MANTRA SUKABUMI - Tinggal menghitung hari, umat Islam akan bertemu lagi dengan Idul Adha 2021. 

Salah satu ibadah selain puasa Tarwiyah dan Arafah, pada bulan Dzulhijjah menjelang Idul Adha, umat Islam juga dianjurkan untuk melaksanakan kurban.

Ibadah kurban yang dilaksanakan pada hari raya Idul Adha termasuk ibada sunnah yang tergolong sunnah muakkad.

Baca Juga: Penyembelihan Hewan Qurban Idul Adha 2021 Sesuai Aturan SE Nomor 17 Tahun 2021, di Masa PPKM Darurat Jawa Bali

Ketentuan kurban sebagai sunnah muakkad pada Idul Adha dikukuhkan oleh Imam Malik dan Imam al-Syafi’i. 

Sedangkan Imam Abu Hanifah berpendapat bahwa ibadah kurban bagi penduduk yang mampu dan tidak dalam keadaan safar (bepergian), hukumnya adalah wajib.

Menyembelih kurban adalah suatu sunnah Rasul yang sarat dengan hikmah dan keutamaan. Hal ini didasarkan atas informasi dari beberapa haditst Nabi shallallâhu ‘alaihi wasallam, antara lain:    

عَنْ عَائِشَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ مَا عَمِلَ آدَمِيٌّ مِنْ عَمَلٍ يَوْمَ النَّحْرِ أَحَبَّ إِلَى اللَّهِ مِنْ إِهْرَاقِ الدَّمِ إِنَّهَا لَتَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ بِقُرُونِهَا وَأَشْعَارِهَا وَأَظْلَافِهَا وَأَنَّ الدَّمَ لَيَقَعُ مِنْ اللَّهِ بِمَكَانٍ قَبْلَ أَنْ يَقَعَ مِنْ الْأَرْضِ فَطِيبُوا بِهَا نَفْسًا 

Aisyah menuturkan dari Rasulullah shallallâhu ‘alaihi wasallam bahwa beliau bersabda, “Tidak ada suatu amalan yang dikerjakan anak Adam (manusia) pada hari raya Idul Adha yang lebih dicintai oleh Allah dari menyembelih hewan. Karena hewan itu akan datang pada hari kiamat dengan tanduk-tanduknya, bulu-bulunya, dan kuku-kuku kakinya. Darah hewan itu akan sampai di sisi Allah sebelum menetes ke tanah. Karenanya, lapangkanlah jiwamu untuk melakukannya.”

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: muslim.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah