Bolehkah Membayar Zakat Sejak Awal Ramadhan? Ini 5 Waktu yang Ditentukan dalam Membayar Zakat Fitrah

- 6 April 2022, 15:50 WIB
Penjelasan mengenai zakat fitrah apakah bisa dibayarkan di awal Ramadhan lengkap dengan 5 waktu yang tepat untuk berzakat
Penjelasan mengenai zakat fitrah apakah bisa dibayarkan di awal Ramadhan lengkap dengan 5 waktu yang tepat untuk berzakat /PIXABAY/Ally

 

MANTRA SUKABUMI - Bolehkah membayar zakat fitrah sejak awal Ramadhan? Bagaimana pendapat ulama tentang hal ini.

Diketahui, bahwa zakat fitrah merupakan suatu kewajiban bagi umat islam untuk mereka yang mempu untuk mengeluarkannya.

Untuk mengeluarkan zakat fitrah, ada 5 waktu yang harus Anda ketahui agar zakat yang dikeluarkan sah.

Baca Juga: Rincian Zakat Fitrah 2022 Berupa Uang di Jawa Barat, Kabupaten Sukabumi Tetapkan Rp31.000

Ukuran zakat fitrah yang wajib dikeluarkan umat Islam dari makanan pokoknya yaitu sebanyak satu 'sho' tiap orang, atau empat mud, yang setara dengan 2,75 kg.

Mengeluarkan zakat fitrah juga bisa berupa uang, menurut madzhab Imam Abu Hanifah.

Sedangkan menurut Imam Syafi'i, Imam Malik, dan Imam Ahmad bin Hanbal hukumnya tidak sah.

Yang lebih utama ialah mengeluarkan zakat fitrah berupa makanan pokok, agar dihukumi sah menurut seluruh pendapat ulama.

Bagi seseorang yang hendak mengeluarkan zakat, maka wajib untuk berniat terlebih dahulu supaya ada perbedaan antara zakat fitrah dan sedekah sunnah.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah