6 Manfaat Nikahi Janda, Salah Satunya Teladani Rasulullah hingga Sumber Rezeki dan Keberkahan

- 13 Oktober 2020, 19:52 WIB
Ilustrasi pernikahan.
Ilustrasi pernikahan. //Pexel/Jeremy Wong

MANTRA SUKABUMI - Menikah merupakan salah satu kewajiban seorang manusia.

Tujuan menikah dalam Islam sendiri yakni untuk beribadah kepada Allah, serta menyempurnakan ibadah dari seorang muslim.

Sebagaimana Rasulullah bersabda dalam sebuah hadits, yang artinya: "Barangsiapa menikah, maka ia telah menyempurnakan separuh ibadahnya (agamanya).

Baca Juga: 6 Bahaya Konsumsi Daun Kelor, Bisa Akibatkan Diare Hingga Perlambat Detak Jantung

Baca Juga: Rizky Billar Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Respon Mengejutkan Lesti Kejora

Dari Abu Hurairah, berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,


السَّاعِي عَلَى اْلأَرْمَلَةِ وَالْمَسَاكِيْنِ، كَالْمُجَاهِدِ فِي سَبِيْلِ اللهِ، وَكَالَّذِي يَصُوْمُ النَّهَارَ وَيَقُوْمُ اللَّيْلَ

“Orang yang berusaha menghidupi para janda dan orang-orang miskin laksana orang yang berjuang di jalan Allah. Dia juga laksana orang yang berpuasa di siang hari dan menegakkan shalat di malam hari.”(HR. Bukhari no. 5353 dan Muslim no. 2982)

Termasuk dalam menolong para janda adalah dengan menikahi mereka. Namun janda manakah yang dimaksud?

Disebutkan dalam Al Minhaj Syarh Shahih Muslim (18: 93-94), ada ulama yang mengatakan bahwa “armalah” yang disebut dalam hadits adalah wanita yang tidak memiliki suami, baik ia sudah menikah ataukah belum. Ada ulama pula yang menyatakan bahwa armalah adalah wanita yang diceraikan oleh suaminya.

Baca Juga: Ternyata 2 Dosa Ini Akan Langsung Allah SWT Balas di Dunia, Hati-hati Jangan Sampai Melakukannya

Berikut 6 manfaat menikahi janda seperti yang dikutip mantrasukabumi.com dari laman dalamislam.com, diantaranya:

1. Meneladani Rasulullah

Tentu anda sebagai umat muslim sudah tau mengenai riwayat dari seorang Rasulullah Saw sendiri, beliau juga memutuskan untuk menikah dengan seorang janda. Apabila pilihan seperti ini dinilai sebagai tindakan yang baik, maka Insya Allah menikahi seorang janda bagi umat seperti kita pun bisa dinilai sebagai suatu kebaikan.


2. Mendapat Pahala

Tindakan baik yang bisa mendatangkan pahala salah satunya ialah dengan menikahi janda. Yang terpenting adalah niat anda ingin melindungi dan menafkahinya karena Allah. Maka Allah akan memberikan pahalanya karena niat baik tersebut.

3. Anugrah

Pilihan menikahi seorang janda bisa dikategorikan ke dalam tindakan yang akan membawa berkah dan juga anugerah bagi kita. Apalagi jika niatnya karena Allah untuk melindungi janda tersebut dari fitnah atau pun hal – hal buruk lainnya yang mungkin bisa terjadi.

Baca Juga: Kabar Gembira, Pegawai PPPK Digaji Setara dengan PNS, Cek Perpres dan Daftar Gajinya

4. Sumber Rejeki

Dengan menikahi seorang janda dengan niat yang baik karena ingin mengangkat derajatnya agar tidak diremehkan orang lain termasuk perilaku yang terpuji. Insya Allah nanti akan diganti dengan banyak kebaikan dari Allah tanpa terkecuali diberikan rejeki yang cukup.

“Nikahilah wanita, karena akan mendatangkan harta bagi kalian”. (HR. Hakim 2679 dan dinilai ad-Dzahabi sesuai syarat Bukhari dan Muslim).

5. Sumber Keberkahan

Hal ini dijelaskan di dalam Al Qur’an surat An Nur ayat 32 :

“Kawinkanlah orang-orang yang masih lajang diantara kalian, dan orang-orang yang layak (berkawin) dari budak-budak lelaki dan budak-budak perempuan. Jika mereka miskin Allah akan memampukan mereka dengan kurnia-Nya”. (QS. an-Nur: 32)

Baca Juga: Tak Disangka Kulit Pisang Miliki 7 Manfaat, Salah Satunya Dapat Hilangkan Kutil

Baca Juga: Dana Hibah Pariwisata Rp 3,3 Triliun Segera Disalurkan, Ini Kretiaranya

6. Lebih Berpengalaman

Tentu saja jika seseorang sudah dipanggil dengan sebutan janda, berarti dirinya sudah pernah menikah sehingga secara otomatis mempunyai pengalaman yang cukup dalam hal pernikahan dan juga rumah tangga. Banyak hal yang sudah ia lewati dan rasakan seperti halnya manis, asam dan pahitnya dalam membina rumah tangga.

Nah itulah manfaat menikahi janda dalam Islam, semoga bermanfaat.**

Editor: Emis Suhendi

Sumber: dalamislam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah