Jadwal Rangkaian Acara Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152, Warga Mulai Ramaikan Pasar Malam di Palabuhanratu

- 29 Agustus 2022, 10:55 WIB
Jadwal rangkaian acara memeriahkan sambut Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152, warga mulai ramai kunjungi pasar malam di Palabuhanratu.
Jadwal rangkaian acara memeriahkan sambut Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152, warga mulai ramai kunjungi pasar malam di Palabuhanratu. /*/Faiz AR/Mantra Sukabumi

MANTRA SUKABUMI - Dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152, pasar malam mulai ramai dikunjungi warga pada Minggu, 28 Agustus 2022 sore.

Pameran warga menyebutnya, dilaksanakan di Lapangan Cengehgar, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Dibuka dari sore hingga malam ini, di pasar malam ini tersaji beragam aneka wahana permainan anak-anak hingga dewasa.

 Baca Juga: Polisi Amankan Pemuda Pelaku Pencurian Kotak Amal Mesjid di Surade Sukabumi

Diantaranya ada mandi bola, kora-kora, mancing mania anak-anak, mewarnai gambar, wahana odong-odong dan lain-lain.

Selain wahana permainan, sejumlah jajanan pun sangat banyak dijajakan penjual, mulai dari minunan segar hingga makanan ringan.

Ada juga yang menjual berbagai jenis pakaian dan aksesoris, serta obral perabot runah tangga yang diburu para emak-emak biasanya.

Adapun tarif wahana permainan beragam mulai dari Rp10 ribu hingga Rp20 ribu perorang.

Keramaian pasar malam dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152 ini berlangsung selama satu bulan kedepan.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x