Momen Hari Nelayan Palabuhanratu Sukabumi, Masyarakat Doa Bersama di Dermaga

- 7 April 2023, 13:18 WIB
Momen Hari Nelayan Palabuhanratu Sukabumi, Masyarakat Doa Bersama di Dermaga
Momen Hari Nelayan Palabuhanratu Sukabumi, Masyarakat Doa Bersama di Dermaga /*/mantrasukabumi.com /Dok. Ist

MANTRA SUKABUMI - Peringati syukuran hari nelayan ke 63 tahun 2023, Dewan Pimpinan Cabang Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (DPC HNSI) Kabupaten Sukabumi beserta maayarakat nelayan gelar istighosah.

Momen peringatan syukuran hari nelayan yang jatuh pada setiap 6 April kali ini dilaksanakan berbeda dibanding tahun tahun sebelumnya, pasalnya saat ini bertepatan dengan puasa di bulan ramadan.

Ketua panitia syukuran hari nelayan Sep Radi Priadika mengatakan, kegiatan syukuran hari nelayan ke 63 kali ini di isi dengan Istighosah yang dilakukan para nelayan dan jajaran pengurus DPC HNSI kabupaten Sukabumi, hal itu dilakukan karena saat ini bertepatan dengan bulan ramadan.

Baca Juga: Polres Sukabumi Amankan Tersangka Penganiayaan di Bantargadung Sukabumi

Menurut Sep Radi, gelaran istighosah sendiri sebagai bentuk syukuran para nelayan dan setiap tahun selalu dilaksanakan setiap tanggal 6 april, dengan di isi kegiatan kegiatan seremonial upacara adat, pesta rakyat dan juga kegiatan lainnya.

"Kita setiap tahunelalu melaksanakan kegiatan seremonial upacara adat, tetapi untuk sekarang hanya melaksanakan istighosah syukuran hari nelayan," ujar Sep Radi. Jumat, 7 April 2023.

"Ini wujud rasa syukur atas rahmat dan karunia Allah terhadap hasil alam yang di berikan, mengapa kami lakukan 6 april ini hanya istighosah syukuran, dan puncak acaranya di 21 Mei nanti, karena hari ini kan memasuki bulan Ramadan," sambungnya.

Sehingga, kata Sep Radi tentunya jajaran paniatia peringatan syukuran hari nelayan dan jajaran pengurus HNSI serta para nelayan tidak memungkinkan melakukan kegiatan seremonial di bulan ramadan.

"Kita tidak mungkin di bulan Ramadaan ini melakukan kegiatan ceremonial, dan bulan April ini cenderung dalam kondisi cuaca yang kurang baik," jelasnya.

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x