Sejumlah Kementrian Dorong Pelaku UKM Pasok Kebutuhan Jemaah Haji dan Umrah Indonesia di Arab Saudi

15 Januari 2021, 19:08 WIB
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki Menghadiri dan Meresmikan Pelantikan Pengurus ICSB Pusat //Kaji Indonesia/

MANTRA SUKABUMI – Sejumlah kementrian sepakat untuk bersama-sama mendorong para pelaku UKM menjadi pemasok kebutuhan jemaah haji dan umrah Indonesia di Arab Saudi.

Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman bersama dan Perjanjian Kerja Sama tentang Optimalisasi Peran UKM dalam Memenuhi Kebutuhan Jemaah Haji dan Umrah.

Penandatanganan Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerja Sama tersebut dilakukan secara virtual pada tanggal, 13 Januari 2021.

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengapresiasi langkah konkret kerja sama ini. Menurutnya, hal ini menjadi bentuk komitmen keberpihakan pemerintah terhadap pengembangan ekspor produk-produk UKM ke Timur Tengah.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: Politisi Partai Gerindra Sampaikan Kabar Duka, Fadli Zon: Semoga Husnul Khotimah, Selamat Jalan Bang

"Saya kira kerja sama ini merupakan wujud optimisme di awal tahun yang menunjukkan bahwa UMKM tetap bertahan di tengah pandemi covid-19 yang belum usai," tuturnya. Seperti dikutip mantrasukabumi.com dari kemenkopukm.go.id, tanggal 15 Januari 2021.

Teten mendorong partisipasi UKM dalam memenuhi kebutuhan jemaah haji dan umrah ini sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk memulihkan ekonomi nasional.

Langkah tersebut juga sejalan dengan pengembangan UKM Indonesia, karena mendapatkan pasar yang lebih luas.

"Ini adalah bagian dari kolaborasi yang dilakukan, antara lain dari dukungan pembiayaan, pelatihan, standardisasi dan sertifikasi produk, kurasi produk, dan juga promosi. Termasuk akses terhadap pasar sebagaimana diatur di dalam Undang-Undang Cipta Kerja," ungkap dia.

Baca Juga: Puan Maharani Sampaikan Duka hingga Minta Operasi Tanggap Darurat Terkait Bencana Sulawesi Barat

Sebagai permulaan, terdapat lima item produk yang akan disuplai oleh UKM Indonesia, yaitu sambal, kecap, kopi, teh, dan gula. UKM Indonesia juga diwadahi sebagai subkontrak di Arab Saudi oleh PT Sarana Portal Indonesia.

"Maka langkah kolaborasi ini merupakan kunci sukses untuk memajukan UKM Indonesia. Untuk itu saya berharap kolaborasi antara kementerian dan lembaga bersama Kadin ini untuk kemajuan UKM," pungkas Teten.

Kementerian Perdagangan (Kemendag) bersama Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM), Kementerian Agama (Kemenag), serta Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia sepakat untuk bersama-sama mendorong para pelaku UKM menjadi pemasok kebutuhan jemaah haji dan umrah Indonesia di Arab Saudi.

"Langkah ini mengusung kepentingan pemberdayaan UKM agar dapat berkontribusi dalam pemenuhan kebutuhan jemaah haji dan umrah, meningkatan potensi ekspor Indonesia ke Arab Saudi, serta bersama-sama mendorong optimalisasi peran UKM, khususnya untuk orientasi ekspor," ucap Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kemendag Kasan mengawali acara penandatanganan tersebut, Rabu, 13 Januari 2021.***

Editor: Encep Faiz

Sumber: kemenkopukm.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler