Anggota DPD RI Fahira Idris Apresiasi Pemprov DKI Jakarta, Bangun Mushola di Tiap Halte Trans Jakarta

5 April 2021, 14:03 WIB
Anggota DPD RI Fahira Idris Apresiasi Pemprov DKI Jakarta, Bangun Mushola di Tiap Halte Trans Jakarta /Antara//Antara

MANTRA SUKABUMI - Fahira Idris Anggota DPD RI daerah pemilihan DKI Jakarta, mengapresiasi pemerintah daerah DKI Jakarta dengan dibangunnya mushola di tiap Halte Trans Jakarta.

Menurut Fahira Idris Pemda DKI Jakarta Memahami Kebutuhan Pengguna, dan hal tersebut adalah Kunci Sukses Transportasi Publik Jakarta.

Fahira Idris mengatakan Agar transportasi publik di Jakarta menjadi pilihan utama dalam bermobilitas.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Fahri Hamzah Tanggapi Kehadiran Presiden Jokowi di Pernikahan Atta dan Aurel: Orang Persoalkan Keadilan

"Selain itu juga menghadirkan transportasi publik terintegrasi, selamat, aman, nyaman, dan efisien atau terjangkau," ucap Fahira Idris sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun instagramnya @fahiraidris pada 5 April 2021.

"Operator transportasi publik juga harus selalu peka dengan kebutuhan penggunanya salah satunya menyediakan fasilitas untuk beribadah," ujar Fahira Idris menambahkan.

Fahira Idris menyambut baik terkait kebijakan Pemprov DKI tersebut.

"Saya menyambut baik dan mendukung penuh kebijakan dan langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang akan membangun sejumlah Mushola di setiap halte TransJakarta dan juga di stasiun-stasiun." tutur anggota DPD RI.

Baca Juga: Heboh, Seorang Wanita Pergoki Diduga Kuntilanak Tengah Kawin: Persis Manusia

Baca Juga: Said Didu Sarankan Dibuat Perpu Usai Tanyakan 3 Hal ini pada Mahfud MD

Menambah jumlah fasilitas mushola di halte-halte Trans Jakarta adalah salah satu bentuk bagaimana sebuah sistem transportasi menjadi solusi.

Serta kendala yang dihadapi pengguna atau pelanggan dalam menjalankan ibadah terutama shalat magrib yang waktunya singkat.

"Dengan hadirnya Mushola di halte-halte Trans Jakarta, menyingkirkan kekhawatiran pengguna terlambat atau terlewat melakukan shalat karena masih berada di perjalanan," pungkas Fahira Idris.

Masyarakat DKI Jakarta pun menyambut baik langkah Pemprov DKI Jakarta membangun mushola di sejumlah halte Transjakarta.

Mereka menilai pembangunan mushola akan membantu pengguna Transjakarta khususnya yang beragama muslim.

Baca Juga: Waspada, Tak Hanya Picu Kerusakan Hati, Sering Makan Buah Alpukat Ternyata Dapat Timbulkan 11 Penyakit ini

Sebelumnya, pada 1 April 2021 lalu PT Transjakarta telah menggandeng Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia atau UNUSIA dan Universitas Nahdlatul Ulama atau UNU Yogyakarta.

Hal tersebut dilakukan dalam rangka menandatangani MoU yang disaksikan oleh Gubernur Anies Baswedan.

UNU dan UNUSIA akan memberi masukan dan penelitian terkait desain mushola yang dirancang dengan nuansa kultural sesuai wilayah haltenya.

Nantinya pembangunan tersebut akan dilengkapi 24 mushola yang saat ini sudah terbangun***

 

Editor: Fauzan Evan

Tags

Terkini

Terpopuler