Viral Pegawai Mall Bersihkan Kotoran Anjing, Pemiliknya Malah Asik Main Handphone

12 Juni 2021, 17:41 WIB
anjing /mantrasukabumi/Instagram/ nenk_update


MANTRA SUKABUMI - Membawa hewan peliharaan seperti Anjing ke tempat umum memang tidak ada larangan. 

Namun, apa jadinya jika beberapa pegawai Mall sibuk membersihkan kotoran Anjing, sedangkan pemiliknya malah santai dan asik main handphone. 

Kejadian itu terekam kamera netizen, dan diketahui berlokasi di sebuah Mall daerah Jakarta Utara, dimana terlihat seorang wanita dengan santai menuntun Anjingnya. 

Baca Juga: PT Shopee International Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru Juni 2021 di Jakarta untuk Lulusan SMA

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Sebut Pungli Tanjung Priok Kecil, yang Besar Terjadi di Belakang Meja, Lobi Hotel dan Cafe

Beberapa orang petugas kebersihan terlihat sedang membersihkan kotoran Anjing yang di bawa wanita tersebut. 

"Mall di daerah Jakarta Utara, tai Anjing dimana-mana," tulis akun @keponakanbush, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari video TikTok yang di repost oleh akun gosip @nenk_update pada Sabtu, 12 Juni 2021. 

Viral Pegawai Mall Bersihkan Kotoran Anjing, Pemiliknya Malah Asik Main Handphone./ Instagram/ nenk_update

Harus menahan rasa jijik, petugas kebersihan dengan telaten membersihkan kotoran Anjing yang berserakan, beberapa pengunjung hanya bisa memperhatikan kejadian tersebut. 

Sementara pemilik Anjing berambut panjang itu, dengan santai melenggang di hadapan petugas kebersihan dengan asik memainkan telepon genggamnya. 

Baca Juga: Hati-hati, Kanker Otak Bisa Dipicu oleh Makanan dan Minuman ini

Melihat video viral tersebut beberapa pengguna lainnya merasa kesal dan memberikan komentarnya yang dianggap benar. 

Salah satunya, ada yang merasa kasihan kepada petugas kebersihan tersebut, sudah capek dibuat lebih capek lagi dengan harus membersihkan kotoran Anjing yang tercecer. 

"Kasian OB nya, sudah capek tambah capek, belum yang diinjak-injak orang yang gak sadar jalan, jadinya kemana-mana," tulis Mama Dewa Naomi. 

Netizen yang lainnya juga berpendapat, seharusnya pemilik Anjing tersebut memiliki inisiatif memakaikan pampers saat bepergian ke tempat umum, agar tidak menyusahkan orang lain. 

Baca Juga: Dendam pada Tetangganya, Masyumi Tega Meracuni 63 Orang, 4 Diantaranya Meninggal Dunia

"Boleh diajak ke mall peliharaannya, tapi jangan lupa pakai pampers agar tidak nyusahin orang," tulis Erika. 

"Seharusnya pakai pampers sebelum bepergian," tulis TikTok Palembang. 

Netizen yang lainnya juga menilai kurangnya kesadaran dari pihak pemilik Anjing, yang kurang inisiatif dalam menghadapi kondisi yang memungkinkan peliharaannya buang kotoran di tempat umum. 

Dan berpendapat seharusnya pemilik Anjing tersebut yang membersihkan kotorannya, bukan malah asik bermain handphone.***



 
Editor: Abdullah Mu'min

Tags

Terkini

Terpopuler