Qodari Dukung Jokowi 3 Periode, Mahfud MD Berikan Jawaban Menohok: Maksimal 2 Periode Saja

20 Juni 2021, 20:31 WIB
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI Mahfud MD saat mengikuti upacara virtual Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021. /Instagram.com @mohmahfudmd

MANTRA SUKABUMI - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD memberikan pendapat pribadinya terkait ide yang ramai saat ini.

Pendapat Mahfud MD tersebut terkait dukungan Qodari kepada Jokowi untuk melanjutkan 3 periode.

Menjawab dukungan Qodari untuk Jokowi 3 periode, Mahfud MD mengatakan dirinya secara pribadi mendukung yang saat ini sedang berjalan, maksimal 2 periode.

Baca Juga: Dukung Jokowi 3 Periode, Burhanuddin Muhtadi Tegaskan Qodari Sudah Keluar dari Himpunan Survei

Baca Juga: Tokoh Muhammadiyah Sebut Indonesia Krisis Negarawan, Buya Syafi'i: Pentingkan Kepentingan Partai

Hal tersebut disampaikan Mahfud MD melalui akun Twitter pribadinya saat dirinya di mention oleh seorang Netizen terkait polemik itu.

Mahfud MD menilai netizen itu salah alamat, sebab dirinya mengaku bukan anggota partai politik maupun MPR.

Bahkan Mahfud melanjutkan, adanya konstitusi itu antara lain untuk membatasi kekuasaan.

"Krg tepat di-mention kpd sy. Sebab sy bkn anggota Parpol atau MPR. 2 atau 3 periode arenanya ada di parpol dan MPR. Tp scr pribadi sy lbh setuju spt skrng, maksimal 2 periode sj," tulis Mahfud MD pada Minggu, 20 Juni 2021.

"Adanya konstitusi itu, antara lain, utk membatasi kekuasaan baik lingkup maupun waktunya," lanjutnya.

Baca Juga: Kembali Serang Erick Thohir, Ferdinand Sebut Kewenangannya Hanya untuk Bangun Koneksi Bukan Benahi BUMN

Seperti diketahui, wacana mendorong Presiden Jokowi untuk kembali maju pada periode 3 disuarakan berbagai pihak.

Salah satunya oleh Relawan JokPro 2024 yang digagas M Qodari yang sebelumnya direncanakan akan membentuk sekretariat pada Sabtu, 19 Juni 2021.

M Qodari mengatakan organisasi itu merupakan wadah dari beberapa pihak yang menyambut baik gagasan tersebut.

"Organisasi ini merupakan wadah dari berbagai pihak yang menyambut ide dan gagasan yang saya lontarkan di beberapa media, pada Februari-Maret 2021," kata Qodari.

Namun Presiden Jokowi sendiri dengan tegas menolak wacana 3 periode yang sempat dilontarkan beberapa pihak.***

Editor: Andriana

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler