Kemendes PDTT: Tentukan Minat Inovasi Desa Jadi Kunci Sukses Tujuan Pembangunan Berkelanjutan

- 11 Desember 2020, 07:15 WIB
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar /Foto: Dokumentasi Humas Setkab)

MANTRA SUKABUMI – Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) serukan dukungan semua pihak termasuk Perguruan Tinggi dan Pemerintah.

Dukungan ini dibutuhkan agar Desa terus lakukan percepatan dan inovasi tepat sasaran agar terjadi percepatan proses pembangunan hingga tercapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGs),

Suksesnya pembangunan di desa erat kaitannya dengan keberhasilan Tujuan Pembangunan Nasional. 

Baca Juga: Rayakan Hari Kopi Favorit di Kemeriahan 12.12 ShopeePay

Baca Juga: Tewasnya Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq, Ayah Najwa Shihab Jelaskan Pengertian Mati Syahid

Hal ini dikatakan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) saat jadi pembicara International Conference On Innovation in Science Health and Technology dengan tema Peran Strategis Desa dalam Mewujudkan Indonesia Unggul dan Berdaya Saing yang digelar Universitas Negeri Gorontalo, Kamis, 10 Desember 2020.

Hal yang dilakukan Kemendes PDTT untuk genjot inovasi desa, Pertama, mengedarkan Kartu Komitmen yaitu kartu yang diisi oleh perwakilan desa dalam Bursa Inovasi Desa (BID), diisi minat inovasi yang ingin direplikasi ke dalam desanya. Dikutip mantrasukabumi.com dari kemendesa.go.id, Kamis, 10 Desember 2020. 

Tahun 2017, Inovasi yang menjadi harapan dan kemudian dilakukan adalah Bidang Kewirausahaan 3.837 Desa, Kemudian Bidang SDM 3.011 desa, dan Bidang Infrastruktur 2.663 desa yang dihelat dua tahun setelah Dana Desa digulirkan.

Tahun 2018, Bidang Infrastruktur meroket menjadi 13.647 desa, sementara kedua bidang lainnya masih berada dibawahnya.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: kemendesa.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x