Terima Amanah dan Tanggung Jawab Besar, Sandiaga Uno: Mohon Kolaborasi dari Masyarakat

- 23 Desember 2020, 14:10 WIB
Terima Amanah dan Tanggung Jawab Besar, Sandiaga Uno: Mohon Kolaborasi dari Masyarakat
Terima Amanah dan Tanggung Jawab Besar, Sandiaga Uno: Mohon Kolaborasi dari Masyarakat /.*/Instagram/Sandiaga Uno

MANTRA SUKABUMI - Pada hari ini Rabu, 23 Desember 2020 enam menteri yang kemarin ditunjuk presiden Jokowi sudah dilantik, salah saatunya Sandiaga Salahuddin Uno.

Sandiaga Uno menerima amanah dan tanggung jawab ini untuk meneruskan jabatan yang sebelumnya dijabat oleh Wishnutama. Sandiaga Uno juga berharap ada kolaborasi dari masyarakat terkait tugas barunya.

Sebelumnya presiden Jokowi telah menunjuk enam menteri baru dan hari ini ke enam menteri baru tersebut telah dilantik termasuk Sandiaga Uno.

 Baca Juga: ShopeePay Hadirkan Super Online Deals untuk Sambut Momen Akhir Tahun di Era New Normal Jadi Bermakna

Baca Juga: Tips untuk Hadirkan Suasana Natal di Rumah

Dikutip mantrasukabumi.com dari kanal Twitter @sandiuno pada Rabu, 23 Desember 2020, bahwa Sandiaga uno mendapat amanah dan tanggung jawab besar dari presiden Jokowi.

"Hari ini, baru saja saya menerima amanah, sebuah tanggung jawab besar dari Bapak Presiden Joko Widodo untuk meneruskan perjuangan sahabat baik saya Mas Wishnutama untuk memimpin Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif," ujar Sandiaga Salahuddin Uno pada cuitannya.

Sandiaga Uno juga berharap doa dan dukungan dari segenap masyarakat agar amanah yang diberikan padanya oleh presiden Jokowi dapat dijalankan dengan baik.

"Mohon doa, dukungan, dan juga kolaborasi dari seluruh masyarakat agar kami di Kementerian ini dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya dalam membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif agar peluang usaha dan lapangan kerja semakin banyak tercipta," kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x