Pengamat Ekonomi Sebut Wacana Risma Hapus BLT Jadi Transfer sebagai Kebijakan Paling Efektif

- 25 Desember 2020, 17:46 WIB
Kemensos RI Tri Rismaharini Jumat (25/12/2020)
Kemensos RI Tri Rismaharini Jumat (25/12/2020) /Anto/

MANTRA SUKABUMI – Menteri Sosial Tri Rismaharini memulai kerjanya dengan berencana menghapus bantuan langsung tunai (BLT) untuk menutup peluang perilaku koruptor. Cara tersebut untuk menghindari adanya penyelewengan dalam bantuan sosial yang dikucurkan kepada masyarakat.

Risma mengatakan, tidak akan ada bantuan kas, jadi bantuan langsung kita akan hapus, semua transaksi online, jadi tidak perlu ketemu dengan siapapun dan uang itu akan dikelola dengan transparan, menggunakan Teknologi dan Informasi sehingga bisa dilihat siapapun.

Pengamat Ekonomi, Acuviarta Kartabi menilai wacana Mensos Tri Rismaharini menghapus BLT menjadi transfer adalah kebijakan paling efektif, karena mekanisme penyalurannya berbasis digital alias melalui rekening ke masing-masing penerima.

Baca Juga: ShopeePay Hadirkan Super Online Deals untuk Sambut Momen Akhir Tahun di Era New Normal Jadi Bermakna

Baca Juga: Innaa Lillaahi, Mantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti Tiba-tiba Sampaikan Berita Duka Mendalam

“Ini paling efektif dibandingkan mekanisme tunai, atau non tunai dalam bentuk barang. Memang tidak akan 100 persen efektif, karena persoalannya lebih di pada validasi data,” ujar Acuviarta saat on air di Radio 107,5 PRFM News Channel, Rabu 23 Desember 2020

Dikutip mantrasukabumi.com dari hajinews.id, bahwa Risma sangat percaya diri, semua data-data bisa disinkronkan dengan data kependudukan, agar penerima bansos jadi tepat sasaran. Namun semua itu bisa lebih cepat bila daerah juga bisa cepat melakukan perbaruan data.

Disisi lain, ICW menilai meskipun bantuan tak dialirkan lagi secara tunai nantinya, potensi ketidakterbukaan terkait penunjukan mitra pengadaan dalam penyaluran bantuan sosial (bansos) diduga akan tetap ada. Hal tersebut disampaikan oleh salah satu peneliti ICW, Almas Sjafrina.

Baca Juga: Habib Husein Ja'far Kirim Hadiah Ini untuk Pendeta, Pastor Postinus: Luar Biasa Bib, Matur Nuwun

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: hajinews.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x