Soal KLB di Medan, Partai Demokrat Versi SBY Nantikan Tindakan Kepolisian

- 5 Maret 2021, 15:55 WIB
SBY pendiri Partai Demokrat
SBY pendiri Partai Demokrat /Twitter.com/@PDemokrat/WARTA PONTIANAK


MANTRA SUKABUMI - Kongres luar biasa Partai Demokrat yang diselenggarakan di Medan berlangsung rusuh.

Menurut akun resmi Partai Demokrat bahwa kepolisian tidak mengeluarkan izin terkait penyelenggaraan acara yang berlangsung di The Hill Hotel and Resort di Deli Serdang Sumatera Utara.

Tetapi pihak kepolisian belum ada pernyataan resmi apakah dibubarkan atau pun tidak.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: KLB Partai Demokrat Ngotot Digelar, Moeldoko Cocok Menjadi Ketua Umum Partai Demokrat

"Polri tak mengeluarkan izin terhadap kegiatan KLB Bodong di The Hill Hotel & Resort Deli Serdang," tulis Partai Demokrat sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun resmi @PDemokrat pada 5 Maret 2021.

"Namun demikian, Kepala @DivHumas_Polri Argo Yuwono tidak menjelaskan langkah Kepolisian selanjutnya, apakah bakal membubarkan KLB atau tindakan lain," tulis akun tersebut.

Isu KLB Bodong terhadap Demokrat, menguji komitmen Presiden Jokowi dalam menjunjung tinggi demokrasi.

"Menurut @irwan_fecho, jika sampai kepengurusan KLB ilegal disahkan pemerintah, Presiden mencoreng namanya dan akan dikenang sebagai yang merontokkan demokrasi," tulis akun demokrat melanjutkan.

Anggota Fraksi Demokrat DPR RI Dapil Sumatera Barat, @UniRezka_ID dan Darizal Basir, memimpin deklarasi penolakan KLB Bodong bersama seluruh jajaran anggota FPD tingkat provinsi dan kabupaten/kota se-Sumatera barat di Padang Jumat 5 Maret 2021.

Baca Juga: Mahfud MD Segera Melakukan Revisi, Azis Syamsuddin: KUHP Saat ini Sudah Sejak Zaman Belanda

Baca Juga: Kemarin Gaungkan Benci Produk Asing, Jokowi: Gitu Aja Rame, Boleh Kan Kita Tidak Suka

Sebelumnya Partai Demokrat kubu SBY dan AHY telah bersuara lantang menyuarakan penolakan terhadap penyelenggaraan kongres tersebut.

Sebelumnya Andie Arief mengatakan bahwa dikawatirkan terjadi pertumpahan darah karena Menkumham Mahfud MD masih belum menyikapi kisruh tersebut, dan dikhawatirkan akan terjadi pertumpahan darah jika hal itu dibiarkan.

Sementara Ossy Darmawan selaku Staff pribadi SBY dan sekaligus sebagai Wakil Sekjen Partai Demokrat mengatakan bahwa KLB yang dilangsungkan di Medan adalah ilegal, dan berharap negara hadir menengahi permasalahan tersebut.

"KLB ini ilegal dan tidak sah karena tidak sesuai AD/ART PD yang telah disahkan oleh Kemenkumham," ucap Ossy Darmawan di Twitternya @OssyDermawan pada 5 Maret 2021.

Baca Juga: Geram Soal Dirinya Dikabarkan Meninggal Dunia, Adelia Pasha: Kenapa Bikin Berita Hoax?

Baca Juga: Jokowi Minta Cintai Produk Lokal dan Benci Produk Asing, Rocky Gerung: Kekonyolan Presiden Menteri Jadi Ribut

Sebelumnya ramai diberitakan bahwa Partai Demokrat di isukan akan dikudeta oleh sebagian kader dan mantan kader Partai Demokrat.

Masalah internal Partai Demokrat ini mencuat ketika Agus Harimurti Yudoyono atau AHY mengumumkan bahwa ada segelintir kader dan mantan kader Demokrat serta orang di luar partai yang ingin mengambil alih Partai Demokrat demi kepentingan Pilpres 2024.

Dengan isu tersebut yang mengakibatkan 7 orang kader demokrat mengalami pemecatan.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x