Tanggapi HRS yang Bungkam di Persidangan, Ferdinand : Dirinya Anggap Pemerintah sedang Mendzoliminya

- 20 Maret 2021, 20:25 WIB
Tanggapi HRS yang Bungkam di Persidangan, Ferdinand : Dirinya Anggap Pemerintah sedang Mendzoliminya./*
Tanggapi HRS yang Bungkam di Persidangan, Ferdinand : Dirinya Anggap Pemerintah sedang Mendzoliminya./* /Antara/Asprilla Dwi Adha

MANTRA SUKABUMI - Habib Rizieq selama mengikuti sidang secara virtual bungkam tidak menjawab apa yang ditanyakan majelis hakim kepadanya.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk perlawanan bahwa usulannya ditolak untuk melakukan sidang secara offline yang diajukan HRS.

Menanggapi apa yang dilakukan Habib Rizieq yang bungkam selama sidang berlangsung, Ferdinand Hutahaean menilai apa yang dilakukan HRS hanya karena ia merasa pemerintah sedang berupaya menzalimi dirinya.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Tak Ada yang Menolong Joe Biden Jatuh Ditangga Pesawat Air Force 1, Ferdinand: Orang Tua ini Paling Berkuasa

Lebih lanjut, Ferdinand menyebut HRS terlalu baperan karena merasa sidang virtual adalah upaya pemerintah untuk menzalimi dan berbuat tidak adil terhadap dirinya.

"Orang ini merasa bisa mengatur semua, merasa bahwa soal sidang virtual adalah upaya pemerintah menzalimi dirinya atau berbuat tidak adil pada dirinya," cuit Ferdinand, dikutip mantrasukabumi.com, dari akun twitternya, Sabtu, 20 Maret 2021.

Ferdinand meyakini baik sidang virtual maupun offline sudah memiliki aturannya masing-masing dan kini sudah banyak sidang yang digelar secara online selama pandemi Covid-19 berlangsung.

"Padahal soal ini ada aturannya dan banyak sudah persidangan virtual. Cari masalah..!!," ucapnya.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x