Tjahjo Kumolo Sebut Banyak ASN Terpapar Radikalisme, Fadli zon: Harus Dievaluasi Apa itu Radikalisme

- 19 April 2021, 21:10 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon /jurnalmedan.com/Instagram/@fadlizon

MANTRA SUKABUMI - Baru-baru ini MenpanRB menyatakan bahwa di lingkungan pemerintahan banyak pihak yang terkena paham radikalisme.

Tjahjo mengungkapkan bahwa minat anak muda menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) tampak begitu besar dan produktivitas para PNS nya pun cukup membaik.

Namun ia mengaku sedih karena kerap kali setiap bulannya ia harus memutuskan untuk memberhentikan PNS akibat terpapar paham radikalisme.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ternyata Membaca Surat Al Ikhlas dalam Sholat Subuh Tidak Dianjurkan, Simak Alasannya

Menanggapi pernyataan Tjahjo Kumolo ini, Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon.

Menurut Fadli Zon, pernyataan Tjahjo Kumolo tersebut mesti dievaluasi lantaran boleh jadi yang lantang menyuarakan radikalisme ternyata sebenarnya tidak mengenal baik paham tersebut.

"Harus dievaluasi, jangan2 yg nilai radikalisme tak mengerti radikalisme itu apa," cuit Fadli Zon, dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan akun twitternya, Senin, 19 April 2021.

Kemudian, Fadli Zon juga menilai bahwa wacana radikalisme ini kerap kali berpotensi menimbulkan fitnah dan prasangka pada banyak pihak.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x