Link Live Streaming Sidang Isbat Penentuan Idul Fitri 1 Syawal 1442 H Selasa 11 Mei 2021

- 10 Mei 2021, 19:25 WIB
Sidang isbat awal ramadhan 1442 H/Twtter.com/@YaqutCQoumas
Sidang isbat awal ramadhan 1442 H/Twtter.com/@YaqutCQoumas /

MANTRA SUKABUMI - Dalam rangka menentukan kapan jatuhnya 1 Syawal 1442 H yang menjadi momentum Hari Raya Idul Fitri 2021, Kementerian Agama (Kemenag) akan mengadakan sidang isbat.

Sidang isbat penentuan 1 Syawal 1442 H tersebut akan dipimpin oleh Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas di kantor Kementerian Agama.

Adapun sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1442 H akan diselenggarakan pada Selasa, 11 Mei 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan pembatasan peserta.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Semprot Ali Ngabalin, dr Lisa: Pejabat Istana Dibayar dari Gaji Gue, Ngomong Gak Mutu Seperti Sampah ini

"Isbat awal Syawal digelar 11 Mei 2021 atau 29 Ramadhan 1442 H secara daring dan luring," kata Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari laman resmi Kementerian Agama pada Rabu, 5 Mei 2021.

Kamaruddin menjelaskan, Kemenag akan bekerjasama dengan TVRI, dan bagi peserta sidang maupun media yang akan meliput jalannya sidang akan disediakan aplikasi video conference yaitu Zoom meeting.

Berikut beberapa link live streaming sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 H, masyarakat dapat mengakses dari TVRI maupun media sosial Kemenag.

Baca Juga: Mumpung Masih Ramadhan, Bacalah 1 Kali Setelah Ashar, Rezeki Mengalir Deras dan Kabulkan Hajat

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Kementerian Agama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x