Tanggapi Duet Cak Imin - Anies Baswedan, Ferdinand: Saya Yakin Bukan Suara PKB, Memangnya Imin Berani?

- 22 Juni 2021, 12:25 WIB
PKB wacanakan usung Muhaimin Iskandar - Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.
PKB wacanakan usung Muhaimin Iskandar - Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang. /PKB

MANTRA SUKABUMI - Mantan politisi Partai Demokrat menanggapi duet Muhaimin Iskandar atau Cak Imin - Anies Baswedan pada pemilihan presiden yang akan datang.

Ferdinand mengatakan dirinya yakin jika itu bukan merupakan suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), namun hanya usulan pribadi.

Hal itu disampaikan Ferdinand menanggapi isu duet Cak Imin - Anies Baswedan pada pilpres 2024.

Baca Juga: Ferdinand Desak Anies Baswedan Cek Harga Tiang: Masa Harga 4 Juta Jadi 10 Juta, Ini Perampokan APBD Namanya

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Tunjuk Mantan Ketua MK Hamdan Zoelva Jadi Komisaris Utama Jakpro

"Saya yakin ini bukan suara PKB sebagai Partai, tapi hanya keinginan orang perorang saja yang kebetulan sebagai pengurus partai," tulis Ferdinand di akun Twitter pribadinya dikutip mantrasukabumi.com pada Selasa, 22 Juni 2021.

Menurut Ferdinand, pengusul tersebut sepertinya tidak mengenal Ketua Umum PKB dan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Sebab lanjut Ferdinand, Cak Imin selama ini dikenal sebagai tokoh Nahdhatul Ulama (NU) sementara basis Anies Baswedan adalah PKS.

Sehingga beber Ferdinand, hal itu sulit terwujud. Ia berkelakar memangnya Cak Imin akan berani.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x