Jawa Barat dapat Kuota 937.511 Orang Penerima Kartu Prakerja

- 15 April 2020, 04:00 WIB
KUOTA kartu Prakerja.*
KUOTA kartu Prakerja.* /RIKA RACHMAWATI/PR/

Artikel ini telah tayang di pikiran-rakyat.com dengan judul "Kuota Penerima Kartu Prakerja di Jawa Barat Sebanyak 937.511 Orang"

Baca Juga: Resign Kerja, Cerita Dayantri Perawat Asal Palabuhanratu jadi Relawan Covid-19 di Jakarta

Jika NIK tidak ada dalam program vokasi BPJS Ketenagakerjaan dan tidak menerima pesangon karena PHK, maka pendaftar bisa menjadi peserta program kartu prakerja.

Seperti diketahui, pendaftaran program kartu prakerja gelombang pertama sudah mulai dilakukan sejak 11 April dan akan berakhir pada 16 April 2020. Peserta yang akan diterima diumumkan pada 17 April 2020.

Secara nasional, total akan ada 164.000 peserta yang diterima setiap minggunya. Pembukaan pendaftaran kartu prakerja akan dibuka sampai September 2020.

Total akan dibuka lebih dari 30 gelombang pendaftaran, sehingga jika belum sempat mendaftar pada gelombang pertama, bisa mengikuti gelombang selanjutnya. Angaran yang dialokasikan untuk program ini mencapai Rp 20 triliun.**

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah