Pemerintah Bagikan Kuota Data 100GB Gratis, Simak Faktanya

- 11 Mei 2020, 09:12 WIB
ILUSTRASI ponsel
ILUSTRASI ponsel /.*/PIXABAY/

MANTRA SUKABUMI - Belum lama beredar informasi tentang program pemerintah yang akan membagikan kuota data secara gratis.

dalam informasi tersebut menyebutkan bahwa salah satu provider jaringan seluler di Indonesia bersama pemerintah akan membagikan kuota data gratis 100GB selama pandemi virus Coron.

Baca Juga: Benarkah Maling akan Cantumkan Lambang di Rumah yang Jadi Target Aksinya?, Ini Faktanya

namun setelah ditelusuri, informasi tersebut tidak benar adanya atau hoaks yang termasuk dalam kategori sebuah konten palsu.

pemerintah tidak memberikan kuota data secara gratis selama masa pandemi virus Corona berlangsung.

Mafindo melaporkan, sebagaimana dikutip Tim Mantra Sukabumi dari Pikiranrakyat-bekasi.com, Minggu 10 Mei 2020, disebut bahwa awalnya informasi itu beredar melalui pesan berantai.

Baca Juga: Viral Video Penginjakan Alquran saat 17 Ramadan, Polisi Ciduk Pelaku asal Tasikmalaya

Dalam narasinya dikabarkan pembagian kuota data tersebut merupakan hasil kerja sama pemerintah  dengan salah satu provider jaringan seluler.

Direktur Jenderal Pos dan Penyelenggaraan Informatika Kemenkominfo Ahmad Ramli mengatakan, pesan itu hoaks dan meminta masyarakat waspada saat menerima informasi.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah