Makna Hari Batik Nasional yang Diperingati Setiap 2 Oktober Lengkap Cara Merayakannya

- 2 Oktober 2022, 10:56 WIB
Makna Hari Batik Nasional yang Diperingati Setiap 2 Oktober Lengkap Cara Merayakannya
Makna Hari Batik Nasional yang Diperingati Setiap 2 Oktober Lengkap Cara Merayakannya /Pixabay.com/AnglesNViews


MANTRA SUKABUMI - Makna Hari Batik Nasional perlu diketahui oleh masyarakat Indonesia. Hari Batik Nasional telah diperingati sejak batik diakui sebagai warisan budaya Indonesia oleh UNESCO. Peringatan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober tentu memiliki makna tersendiri.

Batik adalah kain Indonesia bergambar yang dibuat secara khusus dengan menuliskan atau mengoleskan lilin pada kain tersebut, kemudian diolah dengan cara tertentu yang memiliki ciri khas tersendiri.

Lantas, apa makna Hari Batik Nasional setiap 2 Oktober? Bagaimana cara memperingati Hari Batik Nasional 2022?

Dirangkum mantrasukabumi.com melalui berbagai sumber pada Minggu, 2 Oktober 2022. Berikut makna Hari Batik Nasional yag diperingati setiap tanggal 2 Oktober.

Baca Juga: Tanggal 2 Oktober Memperingati Hari Apa? Inilah Peringatan dan Sejarah Hari Batik Nasional

Makna Hari Batik Nasional Diperingati Setiap 2 Oktober

Hari Batik Nasional merupakan hari penting nasional untuk memperingati batik sebagai warisan budaya dunia yang berasal dari Indonesia yang ditetapkan oleh UNESCO sejak 2 Oktober 2009.

Dan dengan dikeluarkannya Keputusan Presiden Nomor 33 Tahun 2009 oleh Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, setiap tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional.

Batik adalah teknik, simbol, dan budaya yang berkaitan dengan teknik pewarnaan kapas dan sutra dengan tangan dari Indonesia.

Batik Indonesia dimaknai sebagai simbol dari awal hingga akhir kehidupan masyarakat. Sedangkan untuk gendongan bayi, kain batik yang digunakan memiliki simbol keberuntungan bagi anak-anak.

Sedangkan batik yang digunakan saat seseorang meninggal memiliki simbol duka, seperti dikutip dari situs UNESCO.

Sebagai warisan budaya yang diturunkan dari generasi ke generasi, batik sangat erat kaitannya dengan identitas budaya masyarakat Indonesia.

Pemaknaan batik Indonesia melalui simbol dan desain warna juga mengungkapkan kreativitas dan spiritualitas.

Berikut makna Hari Batik Nasional setiap tanggal 2 Oktober:

- Memaknai batik sebagai warisan budaya asli leluhur masyarakat Indonesia

- Memahami batik memiliki nilai filosofi yang tinggi dalam kehidupan masyarakat Indonesia

- Mencintai dan memelihara batik sebagai warisan budaya dan sejarah Indonesia

- Memanfaatkan dan mengembangkan budaya kesenian batik Indonesia

- Meningkatkan kesadaran masyarakat akan budaya kesenian batik Indonesia

- Menjaga budaya kesenian batik Indonesia sampai generasi mendatang

- Bangga sebagai bangsa Indonesia yang memiliki budaya kesenian batik

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Hari Batik Nasional 2 Oktober, Gratis untuk Diunggah di Media Sosial

Cara Merayakan Hari Batik Nasional Setiap 2 Oktober

Bagaimana cara memperingati Hari Batik Nasional? Seperti diketahui, Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober memiliki sejarah dan makna Hari Batik Nasional yang tidak dapat dipisahkan dari budaya dan identitas bangsa Indonesia.

Oleh karena itu, dalam memperingati Hari Batik Nasional, sebagai generasi penerus bangsa Indonesia yang mewarisi budaya seni batik Indonesia, perlu dilakukan berbagai cara untuk memperingati Hari Batik Nasional.

Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2022.

Cara untuk memperingati Hari Batik Nasional adalah dengan:

- Melakukan program publikasi tentang Hari Batik Nasional dan kesenian batik Indonesia

- Melakukan program edukasi tentang Hari Batik Nasional dan pentingnya batik Indonesia

- Menyebarkan informasi Hari Batik Nasional dengan ucapan Hari Batik Nasional 2022

- Merayakan Hari Batik Nasional dengan memasang twibbon Hari Batik Nasional 2022

- Mengenakan pakaian batik Indonesia pada Hari Batik Nasional tanggal 1 Oktober 2022

- Mempelajari budaya kesenian batik Indonesia dan cara pembuatan batik Indonesia

Demikian penjelasan tentang makna Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober dan cara memperingati Hari Batik Nasional 2022. Semoga bermanfaat. Selamat Hari Batik Nasional 2022!***

Editor: Azka Jauhar Kamila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x