Viral Batu Malin Kundang Tenggelam, Ini Faktanya

- 13 Oktober 2020, 14:36 WIB
Tangkapan layar batu malin kundang tenggelam. Foto:
Tangkapan layar batu malin kundang tenggelam. Foto: /Istimewa

MANTRA SUKABUMI - Baru-baru ini viral di media sosial, sebuah akun instagram @infosumbar mengunggah sebuah video batu malin kundang tenggelam.

Dalam video berdurasi sekitar 50 detik itu memperlihatkan genangan air menutupi batu malin kundang yang ada di Kota Padang Sumatera Barat.

"Kondisi wisata batu malin kundang di Pantai Air manis. Malinkundang sudah tenggelam di Danau buatan, dan yang tampak hanya bagian kapalnya sedikit. Apakah ini memang direncanakan sebagai danau buatan? Dan apakah sengaja menghilangkan batu malin kundang yang merupakan objek utama di Pantai air manis?," tulis akun @infosumbar seperti dilihat mantrasukabumi.com, Selasa (13/10/2020).

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Ternyata ini Awal Mula RUU Cipta Kerja Dibuat, Pakar : Menangkal PHK

Dilansir dari berbagai sumber, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Padang Arfian membenarkan bahwa batu malin kundang tenggelam.

Ia menjelaskan, batu malin kundang tenggelam karena kondisi air yang sedang pasang.

Baca Juga: Diminta Presiden Jokowi Mendukung UU Cipta Kerja, Ini Jawaban Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

"Batu (Malin Kundang) itu tidak kelihatan lagi karena digenangi air. Ini karena hujan deras ditambah gelombang pasang sehingga menutupi batu itu. Sudah kita keringkan hari ini dengan minta bantu BPBD," ujarnya.***

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah