Covid-19 Terus Meningkat, DPRD Garut Minta Rumah Sakit Swasta Ikut Serta Tangani Pasien Covid-19

- 17 November 2020, 21:10 WIB
Ilustrasi Perawatan Pasien Covid-19. Biaya perawatan pasien Covid-19 bisa mencapai Rp500 juta
Ilustrasi Perawatan Pasien Covid-19. Biaya perawatan pasien Covid-19 bisa mencapai Rp500 juta /

 

MANTRA SUKABUMI - Untuk mengantisipasi 'membludak'nya pasien kasus virus Corona, Anggota Komisi IV DPRD Garut yang membidangi kesehatan, Yudha Puja Turnawan meminta rumah sakit swasta untuk membantu menangani pasien positif Virus Corona dalam rangka membantu Pemerintah Kabupaten Garut.

Maraknya kasus Virus Corona di Indonesia menjadi perhatian semua pihak, khususnya rumah sakit pemerintah maupun swasta supaya lebih optimal dalam menangani pasien yang terjangkit virus Corona.

Komisi IV yang membidangi kesehatan, segera melakukan pembahasan terkait sejauh mana penanganan pasien Virus Corona di tempat pelayanan kesehatan.

Baca Juga: Solusi Makan, Belanja, dan Transportasi dari Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini

Baca Juga: Mengejutkan, Habib Rizieq Shihab Buat Kerumunan Hingga Lurah Petamburan Positif Covid-19

Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari laman Antaranews pada Selasa, 17 November 2020, bahwa untuk mengobati pasien positif Virus Corona dibutuhkan peran rumah sakit untuk menangani kesehatan warga Garut yang terkonfirmasi positif COVID-19.

"adanya kasus positif COVID-19 itu, tentunya menjadi perhatian semua pihak, khususnya rumah sakit milik pemerintah maupun swasta untuk lebih optimal menangani pasien yang terjangkit virus tersebut," ujar Anggota Komisi IV DPRD Garut Yudha Puja Turnawan.

"Dalam situasi seperti ini kita semua harus berempati, dan saya menyayangkan adanya rumah sakit (swasta) yang tidak menerima pasien COVID-19," kata Yudha Puja Turnawan, Garut, Selasa, 17 November 2020.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x