Mengerikan, 6 Hal Ini Dapat Picu Serangan Jantung Aliran Darah Tersumbat Seketika

- 9 Desember 2020, 09:00 WIB
Ilustrasi serangan jantung. (Pixabay)
Ilustrasi serangan jantung. (Pixabay) /Pixabay

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini 6 hal yang dapat picu serangan jantung, jangan disepelekan.

Serangan jantung terjadi karena adanya penyumbatan pada proses pengaliran darah dalam tubuh.

Penyumbatan pada aliran darah ini bisa disebabkan karena terjadinya penumpukan lemak, kolesterol dan zat-zat lainnya yang membentuk plak dalam tubuh.

Baca Juga: Gajian Sudah Tiba? Promo Bombastis Menanti di Shopee Gajian Sale!

Baca Juga: Kritisi Polemik Kasus Ustadz Maaher, Putri Mendiang Gus Dur: Kalo Sekali Dua Kali Itu Namanya Khilaf

Nantinya, plak ini akan pecah sehingga membentuk gumpalan yang dapat berakibat aliran darah terganggu, otot jantung menjadi rusak dan parahnya menyebabkan serangan jantung.

Serangan jantung bisa terjadi kapan saja, dimana saja, dan pada siapa saja. Untuk itu, kita perlu mengetahui berbagai penyebabnya agar kita dapat menghindari serangan jantung tersebut.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, berikut 9 penyebab terjadinya serangan jantung.

1. Bangun Tidur
Sebelum Anda bangun tidur, tubuh Anda sebenarnya sudah bersiap mengawali hari dengan cara menyiapkan hormon stres ke aliran darah.

Tubuh memberikan sinyal pada pembuluh darah kecil untuk mengerut, membuat jantung berdetak lebih cepat, dan menaikkan tekanan darah agar mata bisa melek atau terjaga.

Aktivitas ini bertujuan untuk memastikan aliran darah cukup untuk membuat Anda bangun dari tempat tidur.

Tidak heran, masalah kardiovaskular kerap terjadi di pagi sampai siang hari pada jam bangun tidur.

Efek obat di pagi hari yang sudah memudar saat digunakan tidur sepanjang malam, juga dapat membuat pola serangan jantung kerap terjadi di pagi hari.

Baca Juga: Biden Perkenalkan Tim Penanganan Kesehatan untuk Tetapkan Tujuan AS Dalam Mengatasi Pandemi Covid-19

2. Kurang Berolahraga
Orang yang bekerja setidaknya 55 jam per minggu memiliki risiko terkena penyakit jantung dibanding orang yang bekerja selama 35-40 jam per minggu.

Hal ini bisa disebabkan karena tekanan pekerjaan di kantor yang tinggi. Semakin banyak Anda menghabiskan waktu untuk bekerja atau lembur maka semakin banyak hal yang Anda pikirkan.

Kondisi seperti itu akan membuat rentan stres dan tidak punya waktu luang untuk berolahraga.

Kurang olahraga karena Anda sering lembur akan menyebabkan tubuh khususnya jantung menjadi tidak sehat.

Sebenarnya, jika Anda bermalas-malasan di rumah terlalu lama menonton tv dan kurang berolahraga juga sama saja akan meningkatkan risiko serangan jantung

3. Marah
Adu argumen, debat kusir, atau perseteruan dapat memicu serangan jantung.

Studi menyebut, orang yang marah berpotensi mengalami serangan jantung antara sembilan sampai 14 kali lipat selama dua jam dari saat marah.

Selain itu, riset yang dipublikasikan American Heart Association menunjukkan, marah juga dapat mengacaukan kinerja alat pacu jantung pada penderita gangguan irama jantung.

Baca Juga: Polisi Tembak Mati 6 Pengawal Habib Rizieq, UAS: Membunuh Orang Beriman, Balasannya Neraka Jahanam

4. Tingginya Kolesterol
Kolesterol. Kolesterol digadang-gadang menjadi salah satu faktor penyumbat pembuluh darah.

Kolesterol yang berlebihan di dalam darah akan menjadi plak dan menyebabkan penyumbatan sehingga aliran darah terganggu, akhirnya membatasi asupan darah ke jantung.

Asupan darah yang tidak cukup dapat menyebabkan nyeri dada. Apabila aliran darah benar-benar tersumbat, serangan jantung pun terjadi.

5. Adanya Riwayat Keluarga
Jika orang tua, kakek-nenek, kakak-adik pernah mengalami serangan jantung atau punya riwayat penyakit jantung, Anda juga berisiko terkena serangan jantung ketimbang orang yang tidak memiliki riwayat penyakit tersebut. Untuk itu berhati-hatilah.

6. Kurang Tidur, Stress dan Sedih
Pemicu lain kurang tidur, stress dan sedih, tekanan mental juga dapat menyebabkan serangan jantung.

Orang yang kondisi pembuluh darahnya sudah bermasalah, saat menonton pertandingan tim olahraga kesayangannya kalah, juga bisa terkena serangan jantung.

Nah, itulah 6 hal yang bisa picu serangan jantung, semoga bermanfaat.**

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x