Gus Baha Kisahkan Pendiri NU Diminta Rokok Bareng oleh Santrinya Hingga Jelaskan Hukum Rokok

- 10 November 2021, 19:37 WIB
Gus Baha Kisahkan Pendiri NU Diminta Rokok Bareng oleh Santrinya Hingga Jelaskan Hukum Rokok
Gus Baha Kisahkan Pendiri NU Diminta Rokok Bareng oleh Santrinya Hingga Jelaskan Hukum Rokok /Instagram/ @ngajikyai

"Orang yang mengharamkan rokok, rokok itu paulus syaitan (kencingnya setan). Ya nggak tahu kencingnya kapan, " kata Gus Baha.

“Wah ada-ada saja, itu hadis maudhu’ (hadis palsu). Ada setan kok kencing segala," sambung Gus Baha.

Gus Baha juga mengatakan jika kelompok-kelompok yang menghalalkan rokok itu ternyata kyai-kyai top.

"Mbah Mahrus Ali itu ya merokok, orang-orang alim top juga banyak yang merokok, " ungkap Gus Baha.

"Orang-orang alim top, wali papan atas yang tidak senang rokok juga banyak, " tambah Gus Baha.

Baca Juga: Gus Baha Jelaskan Konflik Wali yang Suka Kopi dan Wali yang Suka Rokok

Setelah itu, Gus Baha bertanya kepada jamaah mau pilih yang mana.

"Kamu pilih yang mana? " tanya Gus Baha.

Gus Baha juga bercerita jika dahulu terdapat seorang wali yang sangat terkenal namun selalu merokok.

Kemudian wali tersebut diledek oleh salah satu wali yang tidak merokok dengan mengatakan masa ingat Allah pakai asap.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah