Waspada, Ternyata Sering Gunakan Hand Sanitizer Miliki Efek Samping yang Tidak Baik Untuk Kulit

21 Maret 2021, 14:29 WIB
Waspada, Ternyata Sering Gunakan Hand Sanitizer Miliki Efek Samping yang Tidak Baik Untuk Kulit./* /Pexels/

 

MANTRA SUKABUMI - Hand Sanitizer ini menjadi barang yang wajib dibawa bersamaan dengan masker, terutama masa pandemi Covid-19.

Hand Sanitizer merupakan cairan yang bisa digunakan untuk pengganti cuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Hand sanitizer ini berbentuk gel atau cairan dan memiliki bahan dasar dengan campuran alkohol, hand sanitizer berguna untuk membersihkan tangan dari kuman dan virus.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Mantan Pengawal Megawati Terbaring Sudah Tak Bernyawa, Ketua DPRD DKI Lihat Langsung ke Rumah Duka

Namun akhir-akhir banyak timbul pertanyaan mengenai pemakain hand sanitizer yang aman atau tidak untuk digunakan mencuci tangan, sebab bahan dasar dari cairan ini terbuat dari bahan-bahan kimia dan campuran Alkohol, bahkan ampuh tidak untuk membunuh kuman atau virus.

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari laman Times of India, pada Minggu, 21 Maret 202, ternyata ada beberapa efek samping yang ditimbulkan pada kulit dari sering menggunakan hand sanitizer setiap hari.

Adapun efek samping yang ditimbulkan dari sering menggunakan hand sanitizer, salah satunya dapat merusak komunitas bakteri sehat yang ada di dalam manusia.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, pembersih tangan atau hand sanitizer dengan menggunakan bahan antibakteri dapat berkontribusi pada perkembangan bakteri yang kebal antibiotik.

Baca Juga: BWF Akhirnya Buka Suara, Mengaku Frustasi dan Menyesal Indonesia Harus Diusir dari All England

 Baca Juga: Wajib Diwaspadai, 4 Tanda Kelelahan ini Perlihatkan Masalah Serius pada Tubuh

Efek samping hand sanitizer secara berlebihan akan menimbulkan pada tangan Anda akan menjadi kering. Sebab penggunaan alkohol dapat menghilangkan kelembaban kulit.

Sementara itu apabila Anda menelan hand sanitizer, berisiko mengalami keracunan alkohol. Namun, jika menyentuh beberapa tetes ke bibir Anda secara tidak sengaja itu bukan masalah.

Jadi untuk mencegah munculnya mikroba kecil yang berbahaya, dapat merusak bakteri baik dan kulit kering, mencuci tangan dengan air lebih baik daripada terlalu banyak pakai hand sanitizer.* 

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Times of India

Tags

Terkini

Terpopuler