Dampak Negatif dari Sering Menahan Kencing, Salah Satunya Infeksi Saluran Kemih

- 28 Juni 2021, 19:45 WIB
Dampak Negatif dari Sering Menahan Kencing, Salah Satunya Infeksi Saluran Kemih
Dampak Negatif dari Sering Menahan Kencing, Salah Satunya Infeksi Saluran Kemih /freepik.com/jcomp

Untuk mengatasinya, kamu bisa melakukan latihan gerakan Kegels yang dapat memperkuat otot tersebut dan menahan kebocoran atau memperbaiki otot yang hilang.

- Nyeri

Buli-buli bisa terasa nyeri jika kamu terlalu sering mengacuhkan desakan kencing dari otak, lho. Kencing kamu pun akan terasa sakit jika kamu terlalu lama menahan buang air kecil ini.

Pada saat kamu menahan kencing, maka otot akan menjadi kaku, dan akan bertahan seperti itu bahkan saat urine sudah keluar. Kondisi ini memang berlangsung beberapa saat, tapi bisa mengakibatkan kram di panggul.

Baca Juga: BMKG Sebut Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang Melanda Sejumlah Daerah ini Besok Selasa 29 Juni 2021

- Buli-buli menjadi melar

Menahan kencing dalam jangka panjang dapat menyebabkan buli-buli menjadi melar. Kondisi ini sulit bahkan mustahil untuk kembali bergerak dan melepaskan urine secara normal.

Kalau kamu memiliki buli-buli yang melar, maka kamu mungkin membutuhkan alat bantu seperti kateter untuk buang air kecil.

- Infeksi saluran kemih

Pada beberapa kasus, menahan kencing terlalu lama dapat menyebabkan bakteri berkembang biak. Kondisi ini bisa berujung pada infeksi saluran kemih (ISK) jika terlalu lama dan sering dilakukan.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah