Sempat Membuat Warga Pesisir Palabuhanratu Kaget, Getaran Gempa Masih Aman

- 16 Maret 2022, 11:23 WIB
Sempat Membuat Warga Pesisir Palabuhanratu Kaget, Getaran Gempa Masih Aman.
Sempat Membuat Warga Pesisir Palabuhanratu Kaget, Getaran Gempa Masih Aman. /*/Nandi/Mantra Sukabumi

 

MANTRA SUKABUMI - Getaran gempa dirasakan sejumlah warga di Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat.

Getaran gempa sempat membuat sejumlah dibuat kaget saat merasakan getaran gempa yang terjadi cukup singkat.

Seperti dikatakan Hudri (38 tahun) warga Cibodas, mengaku saat terjadi getaran gempa dirinya sedang nongkrong dipantai Citepus muara, Desa Citepus, namun saat turun dari motornya tiba tiba merasakan seperti ada getaran gempa.

Baca Juga: Info Terkini, Gempa Bumi Magnitudo 5,5 Guncang Sukabumi, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

"Pas sampai turun dari motor eh seperti ada getaran gitu, kaget juga, dikira teh apa, pas kata warga ada gempa katanya," ujarnya kepada mantrasukabumi.com pada Rabu, 16 Maret 2022.

Hudri menjelaskan saat dirinya merasakan getaran gempa, melihat warga lain seperti dilanda kepanikan, pasalnya warga sempat berkumpul, namun getaran gempa hanya dirasakan kecil dan sebentar.
"Sebentar paling beberapa detik, warga sempat lari kecil berkumpul, tapi gak lama bubar lagi," terangnya.

Sementara itu warga lain Asep Edom mengungkapkan sebagian warga pesisir pantai tidak merasakan adanya getaran gempa, dan kondisi ombakpun menurutnya sejauh ini masih normal.

"Ada warga yang mengaku kaget merasakan getaran gempa, tapi sebagian besar gak merasakan mungkin getaran nya kecil," timpalnya.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x