Akhirnya Abu Bakar Ba'asyir Terpaksa Keluar Lapas, dengan Dikawal Ketat Brimob dan Densus 88

- 28 November 2020, 05:43 WIB
Abu Bakar Ba'asyir.
Abu Bakar Ba'asyir. //ANTARA/Yulius Satria Wijaya/

Abu Bakar Ba’asyir tengah menjalani perawatan intensif dengan pengawalan ketat dari personil Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror, Brimob Polda Jawa Barat, dan Petugas Lapas Khusus Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga: Ternyata Alasan Ini yang Buat Prabowo Subianto Tidak Bisa Bicara pada Kasus Edhy Prabowo

“Saat ini masih dalam perawatan dokter. Keluhan sakit kepala, nyeri kepala, dan mual,” kata Rika, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari Antara, Sabtu, 28 November 2020.

Rika menyebutkan, ini bukan pertama kalinya Abu Bakar Ba’asyir menjalani perawatan di rumah sakit.

“Ini bukan kali pertama Abu Bakar Ba’asyir dirawat. Usia Abu Bakar Ba’asyir saat ini 82 tahun,” ucapnya.

Abdul Aris selaku Kepala Divisi Pemasyarakat Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat membenarkan kabar bahwa Abu Bakar Ba’asyir sedang dirawat di rumah sakit sejak Selasa, 24 November 2020.

“(Dirawat) tanggal 24 November. Yang bersangkutan kesehatannya drop, demam tinggi, nyeri kepala, radang,” kata Abdul.

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Akhirnya Ungkap Soal Tempat dan Dirawatnya di Rumah Sakit, Begini Pernyataannya

Ketua Dewan Pembina Tim Pembela Muslim, Muhammad Mahendradatta, pernah mengatakan pada tahun 2019 lalu, bahwa Abu Bakar Ba’asyir sudah tidak layak menjalani hukuman penjara.

Hal tersebut karena usia Abu Bakar Ba'syir yang sudah tua dan kondisi kesehatannya yang sudah lah.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah