Banpres BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta Ditutup Hari ini, Pastikan Masuk Cek di eform.bri.co.id/bpum

- 30 November 2020, 13:15 WIB
Banpres BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta Ditutup Hari ini, Pastikan Masuk Cek di eform.bri.co.id/bpum
Banpres BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta Ditutup Hari ini, Pastikan Masuk Cek di eform.bri.co.id/bpum /EmAji/Pixabay

MANTRA SUKABUMI – Bantuan BLT BPUM UMKM untuk mendapatkan Banpres Rp2,4 Juta pendaftarannya akan ditutup hari ini Senin, 30 November 2020.

Untuk pastikan nama anda masuk jadi penerima Banpres BLT BPUM UMKM Rp2,4 Juta, cek di eform.bri.co.id/bpum.

Jika nama anda belum masuk di eform.bri.co.id/bpum, masih ada waktu hari ini untuk memperbaiki kekurangan dan selesaikan persyaratan di lembaga yang ditunjuk.

Baca Juga: ShopeePay Terima Penghargaan Marketeers Youth Choice: Brands of the Year 2020

Baca Juga: Proses Tahapan Pencairan BLT BPJS Gelombang 2 Sebesar Rp2,4 Juta pada Bulan November

Pelaku UMKM yang berhasil daftar akan mendapat bantuan BLT BPUM Rp2,4 juta yang diberikan pemerintah selama pandemi covid-19 ini dan disalurkan lewat bank penyalur, diantaranya BRI.

Pelaku UMKM yang lolos akan dapat SMS dari bank BRI atau bank penyalur lainnya. Dana Banpres akan disalurkan melalui BRI atau bank penyalur lainnya, untuk pastikan anda lolos diterima bisa cek di eform.bri.co.id/bpum dengan memasukan NIK KTP.

Penyaluran bantuan BLT BPUM UMKM atau Banpres BPUM tahap 2 ini akan dilakukan pada Desember 2020. Dikutip mantrasukabumi.com dari kemenkopukm.go.id.

Sedangkan pendaftaran tahap 1 sebelumnya sudah mulai cair pada bulan Oktober 2020 kepada pelaku usaha mikro yang memenuhi syarat.

Pelaku usaha mikro UMKM yang ingin dapat bantuan Banpres BLT BPUM Rp2,4 Juta ini bisa segera daftar ke kantor lembaga pengusul berikut:

Dinas yang yang membidangi Koperasi dan UKM

Koperasi yang telah disahkan sebagai Badan Hukum

Kementerian/Lembaga

Perbankan dan perusahaan pembayaran yang terdaftar di OJK

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Inilah 10 Tanda Diam dari Kanker Mulut, Salah Satunya Sariwan

Syarat dapat bantuan ini adalah sebagai berikut:

Warna Negara Indonesia

Memiliki Nomor Induk Kewarganegaraan

Memiliki Usaha Mikro

Bukan ASN, TNI, POLRI, dan anggot BUMN/BUMD

Tidak sedang menerima kredit atau pembiayaan dari bank atau KUR

Setelah daftar, pelaku usaha akan dapat SMS notifikasi dari bank penyalur jika diterima dan memenuhi syarat.

Secara khusus, bank BRI juga menyediakan layanan eform untuk cek atau konfirmasi SMS BPUM yang diterima oleh pelaku UMKM melalui link eform.bri.co.id/bpum menggunakan NIK KTP dengan cara berikut:

Buka browser atau aplikasi internet di hp, kemudian masuk ke alamat eform.bri.co.id/bpum

Masukkan nomor identitas KTP atau NIK.

Masukkan kode verifikasi yang tertera,

Kemudian klik Proses Inquiry

Lalu akan muncul informasi status pendaftaran BLT Banpres UMKM atau BPUM ini.

Login eform BRI di sini: https://eform.bri.co.id/bpum . **

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah