Anwar Abbas Bandingkan Kasus Kerumunan Jokowi dan Habib Rizieq, Muannas Alaidid Minta MUI Tegur dan Tertibkan

- 26 Februari 2021, 15:48 WIB
Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Anwar Abbas /muhammadiyah.or.id
Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Anwar Abbas /muhammadiyah.or.id /

 

MANTRA SUKABUMI – Muannas Alaidid meminta agar Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengambil sikap atas pernyataan Wakil Ketua Umum MUI, Anwar Abbas.

Seperti yang diketahui bahwa Anwar Abbas mengatakan jika Habib Rizieq Shihab ditahan atas kasus kerumunan, maka Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun harus ditahan karena menyebabkan kerumunan di Nusa Tenggara Timur.

Muannas Alaidid juga menyatakan bahwa sudah sering kali Anwar Abbas menyampaikan pernyataan pribadi yang seolah mewakili lembaga MUI.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: MUI Desak Presiden Jokowi Ditahan, Rocky Gerung: ini Bahaya Bila Kekuasaan Terus Menerus Menghindar

“MUI mestinya ambil sikap orang model Anwar Abbas ini, sudah sering kali dia ini,” ujar Muannas Alaidid, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan di akun Twitter @muannas_alaidid pada Jumat, 26 Februari 2021.

Muannas meyakini bahwa pendapat dari Anwar Abbas merupakan pendapat pribadi, dan bukan resmi pendapat MUI.

Oleh sebab itu, dirinya meminta agar MUI menegur dan menertibkan Wakil Ketua Umum MUI tersebut, sebab dirinya pribadi dari Anwar Abbas jangan dibiarkan sebagai pendapat lembaga secara keseluruhan.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x