Geram, Fadli Zon tanggapi Impor Garam: Negara Mariti, tapi Garam Masih Impor, Hebatnya Dimana

- 21 April 2021, 06:00 WIB
Fadli Zon berikan tanggapan terkait terjadinya impor garam di Indonesia
Fadli Zon berikan tanggapan terkait terjadinya impor garam di Indonesia /Instagram Fadli Zon

MANTRA SUKABUMI - Politisi partai Gerindra, Fadli Zon dibuat geram soal rencana impor garam pemerintah.

Fadli Zon menyayangkan Indonesia sebagai Negara Maritim tapi masih melakukan impor garam.

Hal tersebut diungkapkan Fadli Zon pada akun twitter pribadinya, yang menyindir soal impor garam pemerintah.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Reaksi Cowok Rusia Lihat Foto Aurel Hermansyah: Saya Kaget Melihatnya

"Negeri maritim tapi garam masih impor. Hebatnya dimana?," ucap Fadli Zon, sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @FadliZon pada Rabu, 21 April 2021.

Hasil tangkap layar akun Twitter @Fadlizon
Hasil tangkap layar akun Twitter @Fadlizon @Fadlizon
Cuitan Fadli Zon tersebut juga disertai pemberitaan rencana impor garam pemerintah hingga 3 juta ton.

Ragam tanggapan warganet juga bermunculan atas kritik soal rencana impor pemerintahan Jokowi tersebut.

"Katanya stop impor pangan. Stop impor ini itu faktanya makin gencar, terutama impor utang," ucap @VeloxEtExactus.

Baca Juga: Hidayat Nur Wahid Sebut Tokoh NU Diganti Tokoh PKI, Fahri Hamzah: Jangan Rusak Apa yang Sudah Ada

"Maritim: Mari tingkatkan impor," ungkap netizen lain.

"Abang proteslah pakai data yang akurat @fadlizon Kan abang mewakili rakyat," saut @KotaSaguAnis.

Selain Fadli Zon, Mantan Menteri Presiden Jokowi pada periode pertama Susi Pudjiastuti juga kerap kali menyuarakan hak-hak petani dan nelayan.

Salah satu yang ia lantang suarakan adalah berkaitan dengan rencana impor yang akan dilakukan pemerintah Jokowi.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 21 April 2021: Masih Tak Percaya pada Al, Mama Rosa Selidiki Soal Makam Roy

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta Hari ini 21 April 2021: Meski Elsa Sudah Tepati Janji, Riky Tak Semudah Itu Melepaskannya

Seperti pada pemberitaan sebelumnya Susi Pudjiastuti juga lantang menyuarakan soal ketidaksetujuannya terhadap rencana impor beras pemerintah.

Susi Pudjiastuti mengkritik kebijakan Pemerintah Jokowi tersebut, terutama rencana impor beras yang dilakukan disaat petani sedang panen raya.

Susi Pudjiastuti pun berharap kepada Presiden Jokowi untuk merevisi kembali kebijakan yang dapat merugikan para petani.

Baca Juga: Nissa Sabyan dan Ayus Muncul di Acara TV, Denny Darko Beberkan Ramalan: Perjalanan Masih Panjang

Hal tersebut disampaikan Susi Pudjiastuti pada akun media sosialnya, hingga men tag Menteri yang terkait dengan rencana impor beras.

"Pak Presiden yth. Mohon stop impor beras, masyarakat masih ada yang panen, dan panen juga berlimpah." ucap Susi Pudjiastuti.***

Editor: Fauzan Evan

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x