Jarang Diketahui, 10 Cara Obati Sakit Gigi Secara Alami dan Terbukti Mujarab

8 November 2020, 06:50 WIB
Sakit gigi. (Pixabay) /Pixabay

MANTRA SUKABUMI - Sakit gigi adalah salah satu masalah pada gigi dan mulut yang paling menyiksa.

Sakit gigi tidak hanya sekedar nyeri saja. Karena daerah rahang dan gusi yang berdekatan dengan gigi yang terinfeksi mengalami pembengkakan.

Sakit gigi juga dapat membuat gigi sangat sensitif terhadap makanan manis serta suhu panas dan dingin.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

Baca Juga: Alasan Kucing Selalu Mati Ditempat yang Sepi, Ternyata Ini Rahasianya

Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Minggu, 8 November 2020 Berikut cara mengobati sakit gigi secara alami:

1. Garam

Garam dapat digunakan sebagai mengobati sakit gigi yang mujarab. Sodium yang tinggi dapat membasmi bakteri penyebab gigi berlubang.

2. Jeruk Nipis

jeruk nipis juga efektif untuk membasmi bakteri dalam mulut sehingga kesehatan mulut terjaga. Peras 2 buah jeruk nipis, campurkan dengan segelas air hangat lalu gunakan untuk berkumur.

3. Daun Jambu Biji

Daun jambu efektif sebagai cara mengobati sakit gigi karena mempunyai antibakteri, antiiflamasi, dan analgesi yang kuat. Caranya merebus daun jambu biji dengan segelas air kemudian gunakan untuk berkumur atau bisa juga dengan cara mengunyah daun jambu bijinya.

4. Bawang merah

Bawang merah mengandung antiseptic alami yang efektif membunuh kuman. Caranya adalah dengan menumbuk halus 1 siung bawang merah dengan ¼ sdt garam lalu tempelkan pada gigi yang sakit.

5. Asam jawa

Asam jawa juga merupakan salah satu bahan alami berikutnya yang bisa digunakan sebagai antiseptic alami. Caranya adalah dengan menyangrai biji asam jawa lalu tempelkan pada gigi yang sakit.

6. Jahe

Ada kandungan antibakteri yang berfungsi memberangus bakteri dalam mulut. Caranya adalah dengan memarut 1 buah jahe. Kemudian peras airnya. Gunakan air persan jahe untuk berkumur.

7. Air Kelapa

Air kelapa juga berguna sebagai antiseptic alami. Berkumurlah dengan menggunakan air kelapa alami setiap sesudah menggosok gigi.

Baca Juga: Maaf, Penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2 Akan Berkurang, Ternyata Ini Alasannya

8. Getah jarak

Getah jarak mengandung antiseptic, antibakteri, dan antibiotik yang tinggi. Caranya adalah dengan meneteskan getah jarak pada gigi yang sakit.

9. Bawang putih

Bawang putih sama dengan bawang merah berguna sebagai antiseptic alami. Caranya adalah dengan menumbuk halus 1 siung bawang putih dengan ¼ sdt garam lalu tempelkan pada gigi yang sakit.

10. Belimbing wuluh

Caranya adalah dengan menumbuk halus 2 biji belimbing wuluh yang belum matang. Tumbukan belimbing wuluh ini kemudian oleskan pada bagian gigi yang sakit.**

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler