Jaga Kamtibmas Kondusif, Kapolres Sukabumi Tekankan Geng Motor Tidak Ada Tempat

- 17 Januari 2024, 20:03 WIB
Jaga Kamtibmas Kondusif, Kapolres Sukabumi Tekankan Geng Motor Tidak Ada Tempat
Jaga Kamtibmas Kondusif, Kapolres Sukabumi Tekankan Geng Motor Tidak Ada Tempat /Mantra Sukabumi /

MANTRA SUKABUMI -Kapolres Sukabumi, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, menekankan bahwa geng motor tidak memiliki tempat di Kabupaten Sukabumi.

AKBP Tony, akan melakukan berbagai upaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat, dimana berdasarkan data statistik dari beberapa kasus gangguan kamtibmas terjadi karena adanya geng motor yang meresahkan masyarakat, tidak hanya di kabupaten Sukabumi, namun di daerah-daerah sekitar Jawa Barat.

Sejak kedatangannya menjadi Kapolres Sukabumi AKBP Tony telah membuat program utama untuk menyelamatkan generasi muda dan masyarakat dari ancaman geng motor.

Baca Juga: Rumah Panggung di Ciemas Roboh Akibat Usia, Keluarga Harap Bantuan Pemerintah

"Pihak kepolisian akan melaksanakan upaya patroli pada waktu-waktu tertentu untuk mencegah terbentuknya kelompok-kelompok geng motor yang meresahkan," ungkapnya.

Kepolisian Kabupaten Sukabumi, kata AKBP Tony akan melakukan beberapa langkah untuk menekan gangguan kamtibmas terutama yang dilakukan oleh geng motor. Salah satunya adalah dengan terus melakukan koordinasi dan berkomunikasi dengan jajaran forkompimda dan unsur terkait lainnya.

Selain itu, para personel kepolisian akan melakukan patroli secara intensif dan konsisten di beberapa tempat yang kemungkinan menjadi tempat berkumpulnya geng motor.

"Jika ditemukan tindakan yang merugikan masyarakat, kepolisian tidak segan untuk melakukan tindakan tegas," jelaanya.

AKBP Tony, kembali menegaskan, pihak kepolisian sedang berupaya untuk mengenali wilayah Sukabumi dan melakukan inventarisasi potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi.

Halaman:

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x