Lama Tak Muncul ke Publik, Tutut Soeharto Dikabarkan Terkena Covid-19

28 April 2021, 05:56 WIB
Lama Tak Muncul ke Publik, Tutut Soeharto Dikabarkan Terkena Covid-19 / Instagram.com/@tututsoeharto

MANTRA SUKABUMI - Putri Tertua dari Mantan Presiden Soeharto yakni Tutut Soeharto, mengabarkan dirinya sedang dalam perawatan karena terdampak virus Covid-19.

Tutut Soeharto atau biasa disapa Mbak Tutut menyampaikan kabar tersebut melalui akun media sosialnya.

Selain itu juga Tutut Soeharto mengingatkan bahwa tepat hari ini pada 28 April 2021, sang bunda Ibu Tien Soeharto telah 25 wafat.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Mencekam, Ramalan Denny Darko akan Ada Ribuan Orang Meninggal Pasca Mudik Lebaran 2021

Pada kesempatan tersebut Mbak Tutut selain memohonkan doa untuk almarhumah sang bunda Ibu Tien, juga meminta doa untuk kesembuhan dirinya dari virus Covid-19.

"Assalaamu a’laikum warahmatullaahi wabarakaatuh. Sahabat semua, 25 tahun yang lalu, tepatnya 28 April 1996, Ibu Tien wafat. Setelah terkena serangan jantung." ujar Ba Tutut sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun instagramnya pada 28 April 2021. 

"Mohon doanya, agar Ibu Tien dalam ampunan Allah Swt, dilapangkan kuburnya dan diberi tempat terbaik di sisi Allah Swt." ucap Mbak Tutut.

/Instagram.com/@tutusoeharto

Mbak Tutut juga mengatakan semoga semua dalam kesehatan lahir dan batin, sehingga daat melanjutkan perjuangan.

Agar Indonesia menjadi bangsa yang berdaulat, adil serta makmur yang didasari oleh Panvasila.

"Semoga kita semua diberikan kekuatan lahir batin untuk melanjutkan perjuangan agar bangsa kita benar-benar menjadi bangsa berdaulat, adil dan makmur berdasarkan Pancasila." tutur Mba Tutut.

Mbak Tutut mengakui bahwa dirinya jarang aktif dimedia sosialnya.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 28 April 2021: Aldebaran Siuman, Mama Rosa Tanya Uya Soal Kiriman Surat

"Mohon maaf, untuk sekian waktu saya kurang aktif di medsos. Pandemi ini, saya juga salah satu yang terkena dampaknya." kata Mba Tutut.

Kakak dari Tommy Soeharto tersebut memohon doa untuk kesembuhannya. 

"Do’a sahabat semua agar saya segera sembuh dari covid, bugar dan sehat wal afiat seterusnya. Begitu pula kepada sahabat-sahabat semua, semoga diberikan kesehatan lahir batin." kata Mbak Tutut.

Tragedi tenggelamnya kapal selam Nanggala 402 pun tak luput dari perhatiannya, dan Mbak Tutut turut mendoakan para pejuang yang gugur.

Baca Juga: Fahri Hamzah Tanggapi soal Ditangkapnya Munarman oleh Tim Densus 88

"Tidak lupa kita doakan para pejuang-pejuang kita, para awak KRI Nanggala 402. Semoga tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarganya diberi ketabahan." ungkap Mbak Tutut.

"Semoga bangsa kita terbebas dari beragam musibah. Aamiin. Amiinn, Ya Rabbal Alamiin." pungkasnya.***

Editor: Fauzan Evan

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler