Polisi Ungkap Identitas Terduga Pelaku Video Viral Seruan Azan 'Hayya Alal Jihad'

- 4 Desember 2020, 21:23 WIB
Polisi Ungkap Identitas Terduga Pelaku Video Viral Seruan Azan 'Hayya Alal Jihad'
Polisi Ungkap Identitas Terduga Pelaku Video Viral Seruan Azan 'Hayya Alal Jihad' /Youtube/@TVne Enyong Islami

 

MANTRA SUKABUMI – Video seruan azan ‘hayya alal jihad’ beberapi hari kebelakang telah menggemparkan masyarakat Indonesia.

Hal ini memang sangat tidak lazim didengarkan karena berbeda dengan lafadz azan yang biasa terdengar, maka dari hal ini Polisi bergerak cepat untuk mengusut hal ini.

Hasil pengusutan yang dilakukan oleh pihak polisi akhirnya membuahkan hasil dengan berhasil menangkap salah seorang terduga pelaku seruan azan jihad ini, bahkan hal ini sudah diungkap oleh pihak polisi.

Baca Juga: Gajian Sudah Tiba? Promo Bombastis Menanti di Shopee Gajian Sale!

Baca Juga: Ditangkap Polisi, Ternyata Ini Dia Pelaku Awal Adzan Hayya Alal Jihad

Sebagaimana mantrasukabumi.com kutip dari PNJNews pada Jumat, 4 Desember 2020, ternyata pihak Bareskrim Polri mengungkap identitas terduga pelaku seruan awal azan 'hayya alal jihad'. Pelaku berinisial SY Muhammad (22) atau dikenal sebagai Rehan Al Qadri.

Rehan Al Qadri diamankan Subdit 2 Dittipidsiber Bareskrim Polri pada Jumat (4/12/2020) pukul 02.45 WIB di Jalan Raya Sukabumi, Kecamatan Cibadak, Jawa Barat.

Dari tangan pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti seperti handphone, kemeja, hingga peci putih yang digunakan saat membuat konten video azan 'hayya alal jihad'.

"Barang bukti satu unit handphone berwarna merah, satu lembar kemeja lengan panjang warna putih, satu tutup kepala peci warna putih dan sarung kain," ujar Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Argo Yuwono dalam keterangannya, Jumat 4 desember 2020.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x