Menkes Klarifikasi Nilai E DKI Jakarta Terkait Penanganan Covid-19, Gus Umar: Haters Anies Kecewa

- 29 Mei 2021, 16:14 WIB
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan klarifikasi dan minta maaf soal pernyataan Wamenkes yang menyebut Pemprov DKI Jakarta terburuk dalam penanganan pandemi Covid-19
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan klarifikasi dan minta maaf soal pernyataan Wamenkes yang menyebut Pemprov DKI Jakarta terburuk dalam penanganan pandemi Covid-19 /Twitter.com /@setkabgoid

Baca Juga: Bocoran Karakter The Penthouse 3 yang Tayang 4 Juni 2021

Penilaian tersebut didasari oleh penanganan Covid-19 oleh Pemprov DKI Jakarta, pada pekan epidemiologi ke-20.

Wakil Menkes Dante Saksono Harbuwono menjelaskan, penilaian juga dipengaruhi oleh tingkat penularan serta kapasitas respon pelayanan kesehatan di setiap wilayah.

Dari data yang didapatkan, Dante mengungkapkan jika Pemprov DKI Jakarta memiliki respon paling buruk.

Karena data tersebut, maka Kemenkes memberikan nilai E dan mengatakan banyak wilayah yang justru bisa mengendalikan pandemi.

Beberapa saat kemudian, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin justru memberikan klarifikasi terkait nilai DKI Jakarta.

Baca Juga: 7 Tips Hindari Kanker Prostat bagi Pria, Cegah Sejak Dini

Dirinya meminta maaf soal laporan kategorisasi penilaian penanganan pandemi Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta yang masuk kategori terburuk.

"Saya minta maaf atas kesimpangsiuran berita," ujar Menkes dikutip mantrasukabumi.com dari ANTARA pada 29 Mei 2021.

Menkes menjelaskan, kategorisasi penilaian tersebut bukan merupakan bagian dari penilaian kinerja pemerintah daerah.

Halaman:

Editor: Fauzan Evan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah